Berita

Kepala Dinas Dukcapil DKI Budi Awaluddin/Ist

Nusantara

Budi Awaluddin Bagikan Cerita Sukses Jakarta soal Adminduk ke Jambi

JUMAT, 08 MARET 2024 | 22:20 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Provinsi Jambi menggelar rapat koordinasi daerah (rakorda) lintas perangkat daerah bidang sosial, kependudukan dan pencatatan sipil (dukcapil) tahun 2024 terkait masalah kependudukan dan kemiskinan di Shang Ratu Hotel, Kota Jambi, Kamis (8/3).

Gubernur Jambi, Haris yang membukan acara itu berpesan kepada para peserta untuk tetap menjaga keakuratan data, terutama data pemula. Hal itu mengingat Pilkada Jambi semakin dekat, tepatnya 27 November 2024.

"Tujuan atas rakorda se-Provinsi Jambi agar sinergitas program dan kegiatan bidang sosial, kependudukan dan pencatatan sipil provinsi, kabupaten dan kota untuk meningkatkan jaminan sosial dan administrasi kependudukan yang prima, responsif, dan inklusif menuju Jambi mantap 2024," kata Haris dikutip Jumat (8/3).

Provinsi DKI Jakarta turut serta dalam rakorda sebagai tamu undangan dan pembicara, yang diwakilkan oleh Kepala Dinas Dukcapil DKI Budi Awaluddin. Jakarta diberikan kesempatan untuk menyampaikan sharing knowledge terkait administrasi kependudukan (adminduk) dan kemiskinan tersebut.

Budi membagikan misi sukses Jakarta untuk Indonesia dengan membantu digitalisasi bidang kependudukan dan pencatatan sipil se-Provinsi Jambi Raya.

Dalam penyampaiannya, Budi menganggap, kesejahteraan masyarakat merupakan tanggung jawab aparatur pemerintah daerah (pemda).

"Sehingga keakuratan data kependudukan saat ini begitu sangat penting dalam meramu kebijakan-kebijakan strategis daerah," ujar Budi.

Menurut dia, permasalahan Kota Jakarta saat ini adalah pendataan data masyarakatnya. Secara gamblang, Budi mengajak semua pemda menjadikan hal itu sebagai bahan rujukan agar kota lainnya tidak merasakan masalah yang dihadapi Jakarta.

Budi menjelaskan, program yang akan dikerjakan oleh Pemprov DKI, seperti penataan penertiban adminduk.

"Tidak lupa untuk disampaikan agar sosialisasi dapat berdampak secara menyeluruh karena apa yang dikerjakan DKI bukan hanya pada Bodetabek saja, melainkan kepada masyarakat seluruh Indonesia," ujar Budi.

Oleh karena itu, kata dia, untuk menciptakan masyarakat sejahtera dan madani tentunya tidak lepas dari database kependudukan yang akurat.

"Kapasitas dan daya tampung suatu wilayah juga menjadi salah satu instrumen dalam pembentukan kota maju," kata Budi.


Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya