Berita

Gelandang serang Persib Bandung, Stefano Beltrame/Net

Sepak Bola

Stefano Beltrame Pede Hadapi Laga Kontra Persija

KAMIS, 07 MARET 2024 | 09:23 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Gelandang serang Persib Bandung, Stefano Beltrame cukup percaya diri menatap laga Pangeran Biru kontra Persija Jakarta.

Bagi pemain berpaspor Italia itu, pertandingan legendaris yang sering kali diwarnai tensi tinggi tersebut akan menjadi pengalaman pertamanya.

"Ini adalah pertandingan klasik pertama bagi saya dan saya antusias untuk memainkannya. Saya yakin tim mampu melakukan tugasnya dengan baik dan semua memberikan yang terbaik di lapangan," ujar Stefano dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (7/3).


Pemain bernomor punggung 93 itu mengaku sudah mengetahui atmosfer laga Persib Vs Persija. Ia mendapatkan informasi dari pemain dan bahkan secara khusus mencari tahu di internet.

"Saya sudah mendengar ceritanya dari teman-teman satu tim dan internet. Saya sangat antusias untuk menjadi bagian dari pertandingan ini," kata Stefano.

Kendati cukup percaya diri, Stefano mewaspadai kekuatan lawan. Sebab, Macan Kemayoran mempunyai pemain berkualitas hampir di semua lini.

"Saya melihat mereka tim yang bagus, mempunyai beberapa pemain yang secara individual sangat bagus seperti pemain depannya (Marko) Simic," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya