Berita

Laznas IZI mengelar public expose dan pemberian penghargaan IZI Award/Ist

Nusantara

Laznas IZI Ungkap Dampak Penyaluran ZIS

RABU, 06 MARET 2024 | 15:20 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) mengelar public expose dan pemberian penghargaan IZI Award yang berlangsung di A-One Hotel, Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat.

Kegiatan yang bertemakan Inspirator Kebajikan tersebut bertujuan untuk memaparkan hasil dari program-program yang telah sukses dijalankan oleh IZI selama tahun 2023 dan memberikan apresiasi kepada donatur dan mitra yang telah memberikan banyak dukungan kepada IZI.

Direktur Utama IZI, Wildhan Dewayana mengatakan, selama tahun 2023, IZI telah hadir bersama dengan masyarakat Indonesia dari kota sampai ke daerah pelosok untuk memberikan bantuan dengan berbagai macam program-program mulai dari aspek ekonomi, pendidikan, sosial, kesehatan, maupun program dakwah dan pembinaan.


"Bersama dengan para donatur dan mitra-mitra IZI, kami bekerja sama memudahkan masyarakat kurang mampu agar bisa hidup dengan layak lewat program-program yang dibuat oleh IZI," kata Wildhan dalam keterangannya, Rabu (6/3).

Acara Public Expose ini, lanjut dia, memperlihatkan apa saja dampak zakat yang telah diberikan oleh para donatur dari kegiatan dan program-program yang selama ini IZI lakukan.

Melalui survei kaji dampak zakat dengan model Center for Islamic Business and Economic Studies (CIBEST) dan Social Return on Investment (SROI), menunjukkan bahwa program bantuan zakat produktif bagi pemberdayaan mustahik secara terbukti dapat meningkatkan kesejahteraan yang cukup signifikan bagi para mustahik baik dari sisi materiil dan spiritual.

Dalam survei juga menunjukkan, bahwa rata-rata pendapatan mustahik sebelum dibantu yaitu Rp2.841.933 dan setelah dibantu program zakat produktif oleh Laznas IZI meningkat menjadi Rp4.537.226.

Dengan diadakannya acara ini, diharapkan IZI dapat terus diberikan kepercayaan oleh para donatur dan mitra untuk selalu memberikan kemudahan kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan.

"Semoga program-program IZI juga akan terus berjalan dan semakin berkembang kedepannya," ujar Wildhan.

Sedangkan khusus di Ramadan ini, Laznas IZI menggulirkan program Booking Berkah Ramadhan. Salah satu program utamanya adalah penyediaan kebutuhan pokok keluarga duafa sejak hari pertama Ramadan selama sebulan.

“Kampanyenya sudah kami gulirkan sejak awal bulan Sya'ban karena diharapkan masuk hari pertama bulan Ramadan di rumah-rumah keluarga duafa sudah tersedia kebutuhan untuk sahur dan berbuka sampai nanti hari lebaran,” pungkas Wildan.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya