Berita

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jakarta Selatan/Ist

Presisi

Perkuat Barisan Berantas Mafia Tanah, AHY Temui Kapolri

RABU, 06 MARET 2024 | 08:05 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono, menemui Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jakarta Selatan.

Sayangnya pertemuan yang digelar sore kemarin berlangsung tertutup. Menurut Kadiv Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho, Rabu (6/3), pertemuan itu untuk menguatkan hubungan kerja sama antar lembaga pemerintahan.

"Audiensi biasa, sebagai pejabat baru, untuk meningkatkan hubungan kerja sama antara Polri dengan Kementerian ATR/BPN," kata Sandi kepada wartawan.


Pertemuan itu juga untuk koordinasi merampungkan tugas-tugas yang masih tertunda.

"Serta menyelesaikan tugas-tugas kenegaraan yang masih tersisa, agar target terpenuhi di 2024 ini juga," katanya.

Pada kesempatan berbeda, AHY melalui akun Instagramnya menyampaikan apresiasi kepada Polri.

Terutama peran aktif pencegahan dan penyelesaian tindak pidana pertanahan yang hingga kini masih berlangsung.

AHY juga berharap pertemuan dengan Kapolri mampu meningkatkan sinergi dalam memberantas mafia tanah.

"Kementerian ATR/BPN dalam menjalankan tugasnya memerlukan sinergi dan dukungan kuat dari berbagai stakeholders, khususnya kepolisian. Insya Allah, dengan dukungan kepolisian, @kementerian.atrbpn siap bersinergi untuk menggebuk mafia tanah," tulis AHY.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya