Berita

Direktur Utama PLN Icon Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi/Ist

Bisnis

Inspirasi Pengembangan Bisnis Beyond kWh, PLN Icon Plus Warnai MWC 2024

SABTU, 02 MARET 2024 | 01:55 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Event MWC Mobile World Congres yang digelar di Barcelona pada 26-29 Februari 2024, bukan  sekedar perhelatan mobile dan Telco Technology, namun ajang  inovasi kelas dunia  dalam pengembangan teknologi masa depan.

Direktur Utama PLN Icon Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi turut hadir sebagai pembicara pada perhelatan bergengsi tersebut mewakili Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo, di sesi Huawei Industrial Intelligent Transformation Summit 2024.

Ari Rahmat mengangkat topik transformasi digital di tubuh PLN, serta kontribusi PLN Icon Plus sebagai pemeran utama dalam proses transformasi digital PLN yang terintegrasi dan terus berkelanjutan.


“Digitalisasi adalah jantung dari transformasi PLN,” ujar Ari mengawali presentasinya.

Menurut Ari, PLN Icon Plus telah berhasil membantu PLN bertransformasi secara menyeluruh dengan membangun end to end digitalization serta proses bisnis yang terintegrasi.

Ari menjelaskan, digitalisasi end to end meliputi seluruh proses bisnis PLN, mulai dari lini pembangkitan, transmisi, distribusi, retail, sistem keuangan, procurement, sistem pembayaran, hingga pelayanan kepada pelanggan. Transformasi digital telah menjadikan sistem operasional PLN jauh lebih kokoh.


Sebagai Sub Holding Beyond kWh PLN Icon Plus mengoptimalkan serta meningkatkan value  dari setiap aset milik PLN, salah satunya di bisnis internet broadband.

“PLN Icon Plus terus melakukan value creation untuk membangun bisnis berbasis digital," kata Ari.

Untuk mempercepat terciptanya nilai, PLN Icon Plus tanpa henti berinovasi, memonetisasi aset ketenagalistrikan, serta berkolaborasi dengan banyak pihak untuk terus membangun negeri  menciptakan ekosistem bisnis yang kondusif dan menjamin kepercayaan pelanggan.  

"Kami yakin pengembangan bisnis Beyond kWh PLN Icon Plus akan mendukung The New PLN dalam menghadapi tantangan  digitalisasi dan transisi energi," demikian Ari.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya