Berita

Idrus Marham/RMOL

Politik

Politikus Golkar Respons Rencana Pertemuan JK dengan Megawati

KAMIS, 29 FEBRUARI 2024 | 23:38 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Rencana pertemuan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 sekaligus mantan Ketua Umum Partai Golkar Muhamad Jusuf Kalla atau JK dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri direspons Politikus Golkar Idrus Marham.

Idrus mengatakan bahwa rencana pertemuan JK itu bukan dalam kapasitasnya sebagai tokoh Golkar bertemu dengan Ketum parpol pengusung capres-cawapres yang tidak didukung Golkar.

“Saya kira kalau ada pertemuan itu dalam kapasitas apa? Kalau misalkan ketemu sebagai tokoh nasional itu saya kira itu sebuah keniscayaan, kita dorong,” kata Idrus kepada wartawan di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis (29/2).


Idrus meyakini, JK tidak akan mengatasnamakan Partai Golkar meskipun dia merupakan salah satu tokoh senior di partai berlambang beringin. Sebab, garis instruksi di Partai Golkar sangat jelas saat ini di bawah komando Airlangga Hartarto.

“Dan tentu tidak mungkin JK melakukan itu,” katanya.

“Kita semua sudah tahu Ketum ada Airlangga, Ketua Dewan Kehormatan adalah Akbar Tandjung, Ketua Dewan Penasihat Luhut, Ketua Dewan Pembina adalah Aburizal Bakrie. Ketua Dewan pakar adalah Agung Laksono,” imbuh Idrus.

Sebelumnya, Politikus PDIP Adian Napitupulu mengungkapkan bahwa Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 sekaligus mantan Ketua Umum Partai Golkar Muhamad Jusuf Kalla atau JK akan bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Namun, dia belum mengetahui persis kapan waktu pertemuan kedua tokoh bakal digelar.

"Pasti terjadi. Pasti," kata Adian singkat usai mendampingi capres nomor urut 3 Pilpres 2024 Ganjar Pranowo di acara relawan, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat lalu (23/2).

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya