Berita

Suasana Rapat Pleno KPU RI di Panel B/RMOL

Politik

Rapat Pleno Digelar Dua Panel, Target 22 PPLN Rampung

KAMIS, 29 FEBRUARI 2024 | 17:34 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu Serentak 2024 dibagi menjadi dua panel.

Rapat ini digelar di Ruang Sidang Utama lantai 2 untuk Panel A, dan Panel B di tenda yang dibangun pada Halaman Parkir Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/2).

Berdasarkan pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, Panel A dipimpin oleh Ketua KPU RI, Hasyim Asyari didampingi Anggota KPU RI, Betty Epsilon Idroos. Sedangkan, Panel B dipimpin Anggota KPU RI, Idham Holik dan didampingi Anggota KPU RI, Mochammad Afifuddin.


"Di Panel B akan merekap (daerah pemilihan luar negeri di bawah kendali) 11 PPLN (Panitia Pemilihan Luar Negeri). Kita selesai jam berapa? Sepakat jam 8 ya," ujar Idham Holik saat membuka Rapat Pleno Panel B.

Sementara, pada Panel A juga menargetkan 11 PPLN selesai direkap hingga malam nanti.

Berikut ini daftar PPLN yang akan diselesaikan rekapitulasi tingkat nasionalnya hingga malam ini:

Panel A
1. PPLN Davao City, Filipina
2. PPLN London, Inggris
3. PPLN Sydney, Australia
4. PPLN Doha, Qatar
5. PPLN Amman, Yordania
6. PPLN Yangon, Myanmar
7. PPLN Kairo, Mesir
8. PPLN Vientiane, Laos
9. PPLN Madrid, Spanyol
10. PPLN Seoul, Korea Selatan
11. PPLN Den HAag, Belanda

Panel B
12. Lisabon, Portugal
13. Warszawa, Polandia
14. Melbourne, Australia
15. Houston, Amerika Serikat
16. Baghdad, Irak
17. Bangkok, Thailand
18. Hamburg, Jerman
19. Budapest, Hongaria
20. Jeddah, Arab Saudi
21. Noumea, Perancis
22. Beijing, Republik Rakyat Tiongkok.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Tujuh Kader Baru Resmi Masuk PSI, Mayoritas Eks Nasdem

Sabtu, 31 Januari 2026 | 18:11

Penanganan Hukum Tragedi Pesta Pernikahan di Garut Harus Segera Dituntaskan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 17:34

Kata Gus Yahya, Dukungan Board of Peace Sesuai Nilai dan Prinsip NU

Sabtu, 31 Januari 2026 | 17:02

Pertamina Bawa Pulang 1 Juta Barel Minyak Mentah dari Aljazair

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:29

Penegakan Hukum Tak Boleh Mengarah Kriminalisasi

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:11

Kementerian Imipas Diminta Investigasi Rutan Labuan Deli

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:07

Ekonomi Indonesia 2026: Janji vs Fakta Daya Beli

Sabtu, 31 Januari 2026 | 15:21

Gus Yahya: 100 Tahun NU Tak Pernah Berubah Semangat dan Idealismenya!

Sabtu, 31 Januari 2026 | 15:07

Australia Pantau Serius Perkembangan Penyebaran Virus Nipah

Sabtu, 31 Januari 2026 | 14:57

Mundur Massal Pimpinan OJK dan BEI, Ekonom Curiga Tekanan Berat di Pasar Modal

Sabtu, 31 Januari 2026 | 14:52

Selengkapnya