Berita

Pemilu 2024/Ist

Politik

7 Peraih Suara Terbanyak Dapil DKI II Versi Real Count

KAMIS, 29 FEBRUARI 2024 | 08:15 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Hingga Kamis pagi (29/2), tercatat ada tujuh caleg dari lima partai berbeda yang meraih suara terbanyak di Daerah pemilihan (Dapil) DKI Jakarta II. Dapil ini meliputi Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Luar Negeri.

Mengacu hasil penghitungan real count KPU pukul 08.00 WIB, di Dapil Jakarta II sudah mencapai 5.903 dari 9.844 TPS atau 59.97 persen.

Sejauh ini Hidayat Nur Wahid dari PKS masih menjadi caleg dengan suara paling tinggi dengan 86.473 suara. Sementara suara sah partai politik dan caleg tembus 183.345.


Pada urutan kedua ada pesohor yang menjadi caleg PAN Uya Kuya dengan raihan 42.302 suara.

Peringkat tiga ditempati caleg petahana asal Partai Gerindra Himmatul Aliyah sebanyak 35.646 suara. Posisi keempat caleg PKB Ida Fauziyah dengan 28.279.

Selanjutnya nomor lima caleg pendatang baru asal Partai Golkar Abraham Sridjaja meraup 28.265 suara. Peringkat enam musisi yang membawa bendera PDIP, Once Mekel meraih 25.162 suara. Serta terakhir caleg PKS Kurniasih Mufidayati mendulang 22.224 suara.

Penghitungan suara oleh KPU sudah dilakukan sejak Rabu (14/2). KPU menghimpun data perolehan suara dari semua TPS di seluruh Indonesia lewat aplikasi Sirekap.

Hasil suara resmi yang akan ditetapkan oleh KPU adalah penghitungan suara manual yang dilakukan secara bertingkat dari kecamatan, Kabupaten/Kota hingga ke nasional.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya