Berita

Ilustrasi pedagang beras/Net

Politik

Jangan Anggap Sepele Kenaikan Harga Beras

KAMIS, 29 FEBRUARI 2024 | 07:02 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kenaikan harga beras yang terjadi belakangan ini tidak dapat dianggap sepele. Sebab, beras merupakan salah satu kebutuhan pokok masyarakat sehari-hari.

Artinya, kenaikan harga beras ini bisa memberi dampak besar bagi kehidupan masyarakat.

"Justru yang jadi persoalannya adalah ketika beras ini (naik) malah sulit ditemukan atau langka di pasaran saat ini. Masyarakat tentu menjadi kesulitan," kata Wakil Ketua Komisi II DPRD Jabar, Lina Ruslinawati, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Rabu (28/2).


Untuk itu, pihaknya akan mengawal dan melakukan pembahasan bersama stakeholder terkait guna mencari jalan keluar dari permasalahan tersebut.

Menurut Lina, harus ada investigasi akar permasalahan yang menjadi penyebab harga beras melambung tinggi.

"Kita selaku Komisi II akan mengawal serta duduk bersama dengan stakeholder terkait, serta harus dicari dulu akar permasalahannya, apakah kelangkaan pupuk, cuaca ekstrem, sehingga banyak lahan persawahan yang terdampak," tandasnya.

Harga beras di Indonesia, khususnya di Jabar, mengalami lonjakan signifikan beberapa bulan ini. Harga beras rata-rata di sejumlah daerah di Jabar mencapai Rp17 ribu dari sebelumnya Rp12 ribu-Rp13 ribu per kilogram.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya