Berita

Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, Dr. Capt Antoni Arif Priadi/Net

Nusantara

Dirjen Hubla: Insan KPLP Punya Tanggung Jawab Besar Penegakan Hukum di Laut

RABU, 28 FEBRUARI 2024 | 14:47 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Peringatan HUT ke-51 Kesatuan Penjaga Laut dan Pantai (KPLP) dan HUT ke-36 Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PPLP) berlangsung penuh hikmat di  Lapangan Bintang Sekolah Tinggi Pelayaran (STIP) Jakarta Utara, Rabu (28/2).

Mengangkat tema 'Melalui Sinergitas Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai Optimis Menjamin Keselamatan dan Keamanan Pelayaran untuk Menuju Zero Accident' peringatan tersebut dipimpin Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, Dr. Capt Antoni Arif Priadi.

“Laut Kepulauan Indonesia memberikan akses damai kepada kapal-kapal yang melintas itu menjadi perhatian kita," ujar Dirjen Hubla.


Menurut dia, insan KPLP memiliki tanggung jawab yang besar baik secara nasional maupun internasional.

“Tanggung jawab dalam bidang patroli, pengamanan dan penegakan hukum pelayaran, intelijen serta advokasi, tertib pelayaran di laut dan pantai, penanggulangan musibah, pekerjaan bawah laut dan sarana,” bebernya.

Institusi yang sudah berdiri dari tahun 1950 dengan nama Dinas Penjagaan Laut dan Pantai itu kini memiliki 264 unit pelaksana teknis dan 5 Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai dengan armada 680 kapal patroli.

Lembaga yang didapuk menjadi Coast Guard Indonesia dengan semboyan Dharma Jala Praja Tama itu terus berjuang mewujudkan keselamatan dan keamanan laut Indonesia.

Acara yang dihadiri oleh stakeholder maritim itu juga disertai kampanye keselamatan dengan memberikan life jacket kepada beberapa nelayan setempat.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

VFive Group Salurkan Zakat Usaha Lebih dari Rp10 Miliar

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:48

Parpol Ditantang Buat Komitmen Nasional Anti-Politik Uang

Minggu, 18 Januari 2026 | 19:32

Black Box Pesawat ATR 42-500 Ditemukan!

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:55

KPK Masih Kuliti Dugaan Rasuah BPKH

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:24

Denny JA Ungkap Akar Etika Kerja dan Kejujuran Swiss dari Reformasi Zurich

Minggu, 18 Januari 2026 | 18:20

Potongan Bangkai Pesawat ATR 400

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:53

Haji Suryo Bangun Masjid di Tanah Kelahiran

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:32

Lawatan LN Perdana 2026, Prabowo Sambangi Inggris dan Swiss

Minggu, 18 Januari 2026 | 17:15

Kebijakan Paket Ekonomi Lanjut Prioritaskan UMKM dan Lapangan Kerja

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:56

Prabowo Jadi Saksi Nikah Sespri Agung Surahman, Jokowi Ikut Hadir

Minggu, 18 Januari 2026 | 16:55

Selengkapnya