Berita

Mendagri Tito Karnavian menyerahkan penghargaan nasional kepada Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta Budi Awaluddin/Ist

Nusantara

Dinas Dukcapil DKI Sabet Dua Penghargaan Nasional

RABU, 28 FEBRUARI 2024 | 11:09 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta  menyabet dua penghargaan nasional kategori Dinas Dukcapil terbaik pendukung pelaksanaan Pemilu 2024 dan peraih Identitas Kependudukan Digital (IKD) terbanyak nasional.

Penghargaan diberikan oleh Mendagri Tito Karnavian kepada Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta Budi Awaluddin dalam Rakornas Dukcapil di Harmony One Hotel Batam, Kepulauan Riau, Rabu (28/2)

Kedua penghargaan tersebut masing-masing diraih uku Dinas Dukcapil Jakarta Timur (IKD terbanyak) secara nasional sedangkan tingkat provinsi meraih penghargaan khusus atas prestasi percepatan dalam menjangkau pemilih pemula dan dukungan lainnya pada pemilu yang menjadikan KPU DKI Jakarta menjadi KPU berkinerja terbaik secara nasional.

Budi menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian yang diperoleh. Menurutnya, prestasi ini diraih berkat dukungan Penjabat Gubernur, Sekda dan Komisi A DPRD DKI Jakarta yang sangat mengayomi urusan kependudukan.

"Tidak lupa terima kasih kepada seluruh jajaran Dukcapil dari tingkat dinas hingga kelurahan yang pada hari libur pun rela untuk bekerja untuk menjangkau pemilih pemula dan juga perekaman IKD," kata Budi dalam keterangannya.

Mendagri dalam arahannya menekankan terkait digitalisasi kependudukan yang perlu didukung oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah secara dinamis sesuai perkembangan zaman.

"Kalau diperlukan pemerintah pusat akan kembali memberikan dana dekonsentrasi untuk kependudukan kepada pemerintah daerah," kata Tito.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya