Berita

Politikus Golkar, Desy Yanthi Utami, saat mendengarkan aspirasi masyarakat Kota Bogor/Istimewa

Politik

Naik Signifikan, Golkar Raih 2 Kursi di Dapil Bogor Timur-Tengah

SENIN, 26 FEBRUARI 2024 | 00:27 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Suara partai Golkar di Pileg Kota Bogor meningkat signifikan. Di dapil 1 yang meliputi Kecamatan Bogor Timur dan Bogor Tengah, dipastikan mendapat 2 kursi untuk DPRD Kota Bogor. Salah satunya diraih Desy Yanthi Utami, caleg Golkar nomor urut 3.

Desy mengatakan, dirinya optimistis bisa lolos ke DPRD Kota Bogor. Sebab, berdasarkan hasil rekapitulasi C1 internal, Partai Golkar meraih total suara 21.338 suara. Kemudian, dengan menggunakan metode sainte lague pembagian jumlah suara sah partai dan caleg dibagi bilangan ganjil 1, 3, 5 dan seterusnya, dirinya mendapat kursi ke-2, setelah kursi pertama diraih Caleg petahana, Eka Wardhana.

"Berdasarkan data-data C1 yang kami kumpulkan dari tim dan relawan di seluruh TPS yang ada di Kecamatan Bogor Timur dan Tengah, Partai Golkar meraih dua kursi DPRD Kota Bogor. Partai Golkar juga menjadi partai peraih suara terbanyak kedua di Dapil 1, baik suara caleg maupun suara partai," kata Desy, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Minggu (25/2).


Srikandi Partai Golkar yang juga Ketua HWK ini mengungkapkan, dengan perolehan suara yang menambah perolehan kursi DPRD di Dapil Bogor Timur-Tengah, membuktikan bahwa Partai Golkar memang partai pilihan masyarakat dan selalu ada di tengah-tengah masyarakat. Ini juga telah memberi bukti bahwa seluruh Caleg, pengurus partai, semua bekerja keras dan berjuang.

“Kami semua bekerja, para caleg di Dapil 1 Partai Golkar berjuang untuk meraih kemenangan. Ini sangat luar biasa, kerja keras untuk mendapatkan hati para pemilih di Bogor Timur dan Tengah, akhirnya membuahkan hasil. Bahkan naik pesat dibandingkan Pileg 2019 lalu, sehingga di Pileg 2024 Golkar meraih dua kursi DPRD Kota Bogor," ucapnya.

Desy berharap pleno penghitungan suara oleh KPU ini berjalan kondusif, jujur, dan adil. Karena ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas demokrasi ke depan, dan untuk kepentingan masyarakat yang aspirasinya tentu diwakili oleh anggota DPRD terpilih hasil dari Pleno yang bersih dan berkualitas.

Karena hasil yang diraih ini, tetap akan ditentukan oleh KPU Kota Bogor pada pengumuman nanti setelah selesai seluruh penghitungan suara.

"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang sudah memilih saya, mendukung dan mendoakan serta menggunakan hak pilihnya di Pileg 2024 ini. Kemenangan Partai Golkar adalah kemenangan rakyat. Saya siap mengemban amanah dan memperjuangkan seluruh aspirasi yang disampaikan warga kepada saya selama proses kampanye kemarin," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya