Berita

Agus Harimurti Yudhoyono dan Moeldoko/Net

Politik

Panas Dingin Hubungan AHY-Moeldoko Tergantung Kepentingan Istana

JUMAT, 23 FEBRUARI 2024 | 10:27 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Usai masuk kabinet Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), hubungan Agus Harimurti Yudhoyono dengan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menjadi perbincangan.

Pasalnya, sosok yang akrab disapa AHY itu pernah terlibat konflik panjang terkait sengketa kepengurusan Partai Demokrat dengan Moeldoko.

Menurut Direktur Lembaga Riset Lanskap Politik Indonesia, Andi Yusran, dengan keduanya satu meja dalam kabinet, memunculkan spekulasi tentang dinamika hubungan di luar konteks partai politik.


"Panas atau dinginnya hubungan di antara AHY-Moeldoko sangat tergantung kepada kepentingan istana," kata Andi saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (23/2).

Dinamika hubungan AHY dan Moeldoko pascakonflik Partai Demokrat menyedot perhatian sebagai cerminan dari kemampuan para pemimpin politik untuk mengatasi konflik internal dan bekerja sama demi kepentingan yang lebih besar.

Analis Politik Universitas Nasional itu menambahkan, publik kini mengamati dengan seksama bagaimana AHY dan Moeldoko menjalankan peran mereka dalam kabinet.

Apakah perseteruan masa lalu akan mempengaruhi kinerja mereka sebagai anggota kabinet, ataukah mereka mampu meninggalkan perbedaan politik untuk bekerja bersama demi kemajuan bangsa?



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya