Berita

Sutrisno Pangaribuan/Net

Politik

Punya Prinsip, PDIP Diyakini Akan Kokoh di Barisan Oposisi

KAMIS, 22 FEBRUARI 2024 | 20:27 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Pemenang pilpres 2024 sesungguhnya masih belum diketahui. Sebab, hasil penghitungan suara oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sejauh ini masih berjalan dengan berbagai dinamika yang ada.

Demikian disampaikan politisi muda PDI Perjuangan, Sutrisno Pangaribuan berkaitan dengan berbagai pendapat yang seolah sudah melegitimasi kemenangan Prabowo-Gibran pada pilpres 2024.  Pun demikian, jika Prabowo-Gibran pada akhirnya dinyatakan sebagai pemenang, Sutrisno yakni PDI Perjuangan akan tetap kokoh pada prinsip politik mereka untuk berjalan di barisan oposisi.

“Jika Pemilu yang penuh dengan kecurangan akhirnya dimenangkan oleh mantan menantu penguasa orde baru, Presiden Soeharto; yakni Prabowo Subianto dan anak dari penguasa neo orde baru, Presiden Joko Widodo; yaitu Gibran Rakabuming Raka. Maka PDIP pasti akan berada di luar pemerintahan. PDIP tidak akan mengikuti langkah Golkar, PAN, Gerindara, Demokrat yang semula lawan politik Joko Widodo, namun kemudian menjadi pendukung utama,” katanya seperti dilansir Kantor Berita Politik RMOLSumut, Kamis (22/2).


Sutrisno menegaskan, PDI Perjuangan merupakan satu- satunya partai politik di Indonesia yang paling berpengalaman di luar pemerintahan (oposisi).

“Selama orde baru 32 tahun, kemudian selama kepemimpinan SBY 10 tahun menjadi bukti bahwa PDIP tidak akan goyah akan godaan kekuasaan. Berada di luar pemerintahan membuat PDIP makin solid, kokoh, kuat, dan tangguh,” pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya