Berita

Anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi Partai Gerindra Bastian P. Simanjuntak/Ist

Politik

Politikus Gerindra Minta Bawaslu Usut 'Serangan Fajar' di Dapil Jakarta 3

RABU, 21 FEBRUARI 2024 | 16:03 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Bawaslu DKI Jakarta diminta tidak tinggal diam untuk mengungkap praktik politik alias serangan fajar yang dilakukan sejumlah caleg pada hari pencoblosan 14 Februari 2024.

"Praktik politik uang mencoreng wajah demokrasi kita," kata Anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi Partai Gerindra Bastian P. Simanjuntak dalam keterangannya, Rabu (21/2).

Bastian mengatakan, serangan fajar itu dilakukan sejumlah caleg DPRD DKI Jakarta pada malam hari sebelum pencoblosan, di Dapil DKI Jakarta 3 yang meliputi Kecamatan Tanjung Priok, Pademangan, Penjaringan.

"Serangan fajar adalah bukti nyata bahwa demokrasi kita sedang terancam," kata Bastian.

Berdasarkan laporan yang diterimanya dari para relawan, serangan fajar di Dapil DKI Jakarta 3 terbilang masif. Uang dibagikan secara diam-diam kepada warga, disertai selebaran berisi foto dan nomor urut caleg.

"Jumlahnya bervariasi, mulai dari Rp100 ribu hingga Rp250 ribu per orang. Bahkan ada paket caleg DPRD dan DPR RI nekat menggelontorkan uang hingga Rp500 ribu per orang demi memuluskan jalannya menuju kursi parlemen," kata Bastian.

Bastian mendesak Bawaslu untuk bertindak tegas dalam menangani kasus ini. Jangan sampai penyelemggara pemilu itu 'masuk angin'.

"Segera tindaklanjuti jika ada laporan dari masyarakat maupun peserta pemilu," demikian Bastian.






Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Besar Kemungkinan Bahlil Diperintah Jokowi Larang Pengecer Jual LPG 3 Kg

Selasa, 04 Februari 2025 | 15:41

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Prabowo Harus Pecat Bahlil Imbas Bikin Gaduh LPG 3 Kg

Senin, 03 Februari 2025 | 15:45

Bahlil Gembosi Wibawa Prabowo Lewat Kebijakan LPG

Senin, 03 Februari 2025 | 13:49

UPDATE

Cuma Rebut 1 Gelar dari 4 Turnamen, Ini Catatan PBSI

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:37

Anggaran Dipangkas Belasan Triliun, Menag: Jangan Takut!

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:31

Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,03 Persen Sepanjang 2024

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:23

Aset Raib ID Food Ancam Asta Cita Prabowo

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:13

Persoalkan Penetapan Tersangka, Tim Hukum Hasto Ungkap Sprindik Bocor

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:10

Setelah Identifikasi, Jasa Raharja Pastikan Salurkan Santunan Kecelakaan GTO Ciawi

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:59

Truk Pengangkut Galon Kecelakaan, Saham Induk Aqua Anjlok Merosot 1,65 Persen

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:57

Komisi V DPR Minta Polisi Investigasi Perusahaan Aqua

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:51

Partai Buruh Geruduk Kantor Bahlil Protes LPG 3 Kg Langka

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:41

DPR Siap Bikin Panja Imbas Laka Maut Truk Galon Aqua

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:30

Selengkapnya