Berita

Presiden Brasil, Lula da Silva/Net

Dunia

Tak Terima Dipersona Non Grata, Lula Tarik Dubes Brasil dari Israel

SELASA, 20 FEBRUARI 2024 | 10:40 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Setelah dinyatakan persona non grata oleh pemerintah Israel, Presiden Brasil, Lula da Silva akhirnya menarik duta besarnya dari Tel Aviv.

Mengutip laporan surat kabar Folha de S.Paulo pada Selasa (20/2), Duta Besar Brasil untuk Israel Frederico Meyer diminta kembali ke negaranya untuk keperluan konsultasi.

Dikatakan, bahwa keputusan tersebut diambil setelah Dubes Meyer dipanggil oleh pihak Kementerian Luar Negeri Israel terkait pernyataan Lula.


Pada Minggu (18/2), Lula menyebut kejahatan Israel di Jalur Gaza setara dengan apa yang dilakukan Hitler terhadap orang-orang Yahudi atau disebut dengan peristiwa Holocaust.

"Apa yang terjadi di Jalur Gaza dengan rakyat Palestina pernah terjadi di masa lalu. Faktanya itu memang mirip dengan ketika Hitler memutuskan untuk membunuh orang-orang Yahudi,” kata Lula pada pertemuan puncak Uni Afrika di Addis Ababa, Ethiopia.

Pada hari yang sama, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengecam pernyataan presiden Brasil tersebut dan segera memanggil Dubes Meyer untuk diberi teguran keras.

Keesokan harinya pada Senin (19/2), Menteri Luar Negeri Israel Katz menyatakan presiden Brasil persona non grata sampai dia meminta maaf dan menarik kembali ucapannya.

Utusan khusus Lula da Silva untuk urusan internasional, Celso Amorim, merespon keputusan Israel dengan mengatakan bahwa Lula tidak berniat meminta maaf.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Hamas Sepakat Lucuti Senjata dengan Syarat

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:15

DPR Mulai RDPU Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:09

Megawati Rayakan Ultah ke-79 di Istana Batu Tulis

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

Iran Tuding Media Barat Rekayasa Angka Korban Protes demi Tekan Teheran

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

IHSG Rebound; Rupiah Menguat ke Rp16.846 per Dolar AS

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:59

Gaya Top Gun Macron di Davos Bikin Saham Produsen Kacamata iVision Melonjak

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:47

Sekolah di Jakarta Terapkan PJJ Akibat Cuaca Ekstrem

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:42

Ini Respons DPP Partai Ummat Pascaputusan PTUN dan PN Jaksel

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:34

Purbaya Siapkan Perombakan Besar di Ditjen Pajak demi Pulihkan Kepercayaan Publik

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:29

Menlu Sugiono: Board of Peace Langkah Konkret Wujudkan Perdamaian Gaza

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:17

Selengkapnya