Berita

Produk Lokal Jabar mejeng di UNIQLO/Istimewa

Bisnis

Uniqlo Kota Bandung Turut Pasarkan Produk UMKM

SELASA, 20 FEBRUARI 2024 | 01:50 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Sebanyak 19 pelaku industri kreatif subsektor kriya dan fesyen berhasil memajang produk-produknya di beberapa store Uniqlo Kota Bandung dalam program Uniqlo Neighborhood Collaboration yang berlanjut di tahun 2024 ini.

Mejeng di Uniqlo Heritage, Uniqlo TSM Bandung dan Uniqlo PVJ, para pelaku industri itu telah menandatangani kesepakatan kerja sama di Kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Kamis (15/2).

Dengan program ini diharapkan lahir peluang besar bagi para pelaku industri kreatif untuk memasarkan produknya secara lebih luas.

"Disparbud Jabar selalu berkomitmen untuk meningkatkan dan mengembangkan kapasitas SDM pelaku ekonomi kreatif di Jawa Barat. Kami juga bersyukur, alhamdulillah Uniqlo hadir dan mau berkolaborasi. Kami harap sektor ekonomi kreatif Jabar makin maju serta makin unggul,'' ucap Kepala Bidang Industri Pariwisata Disparbud Jabar Rispiaga, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Senin (19/2).

Ini merupakan kelanjutan program Uniqlo Neighborhood Collaboration yang dijalankan sejak 2023 lalu. Awalnya terdapat ratusan pelaku industri kreatif yang mendaftarkan diri. Namun setelah melalui proses kurasi, hanya beberapa yang berhak memasarkan produknya di Uniqlo secara bergiliran hingga tahun 2025.

"Kami mengapresiasi dan mendukung penuh komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Barat membantu memajukan UMKM. Kolaborasi ini dilakukan karena tidak bisa sendiri-sendiri untuk memajukan industri UMKM atau produk ekonomi kreatif kita," ucap Yulia Rachmawati selaku Sustainable and Corporate PR Manager Uniqlo.

"Semangat kami adalah menghadirkan pojok UMKM atau Uniqlo Neighborhood Collaboration di semua toko Uniqlo. Sejauh ini teman-teman yang sudah bergabung merasa lebih dikenal produknya sehingga meningkatkan penjualan," tambahnya.

Berikut daftar 19 brand yang hadir di Instalasi Uniqlo Neighborhood Collaboration Showcase selama tahun 2024:

1. Sun n Thumb
2. Amoe Craft
3. Inchi Living
4. Kaina Handmade
5. Lily Things
6. Stun.Inc
7. RP Fashion Batik Tenun
8. UBAD
9. Itsmefayz Handmade
10. Botanina
11. Batik Santoso
12. Tusk
13. Batik Acuksae
14. Soiea Aromatic
15. Fromkoy
16. Ferma Leather
17. Cymkstudio
18. Kampung Cengkeh Ecoprint
19. Woodo.


Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya