Berita

Ketua DPC PDIP Purbalingga HR Bambang Irawan (tengah), Wakil Ketua Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi), sekretaris Karseno dan jajaran caleg PDIP/Net

Nusantara

PDIP Purbalingga Klaim Raih Kemenangan Spektakuler

SABTU, 17 FEBRUARI 2024 | 14:58 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Klaim kemenangan digaungkan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Purbalingga pad Pemilu 2024.

Melalui perhitungan suara internal, PDIP Purbalingga mengklaim meraih 16 kursi dari 50 kursi di DPRD Kabupaten Purbalingga.

“Hasil penghitungan internal yang kami lakukan, PDIP Purbalingga mendapatkan 160.000 suara. Jika dihitung, kami akan memperoleh 16 kursi DPRD Purbalingga. Ini lonjakan yang spektakuler," kata Ketua DPC PDIP Purbalingga, HR Bambang Irawan dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Sabtu (17/2).

Hasil tersebut terbilang melonjak jauh lantaran pada Pemilu 2019, PDIP Purbalingga hanya meraih 10 kursi di DPRD.

Dengan raihan itu berarti partai menyapu bersih tambahan lima kursi Pemilu 2029 DPRD Kabupaten Purbalingga. Diketahui, pada Pemilu 2024 ini, ada tambahan kursi menjadi 50 kursi, lebih besar dari Pemilu 2019 yang hanya 45 kursi DPRD Purbalingga.

“Kita mampu menambah enam kursi di Pemilu 2024. Ini luar biasa. Ini kemenangan spektakuler,” katanya.

16 kursi itu diperoleh dari masing-masing daerah pemilihan, yakni Dapil I meliputi Kecamatan Purbalingga, Kemangkon, dan Bukateja sebanyak dua kursi.

Dapil II meliputi kecamatan Bojongsari, Padamara, Kalimanah dan Kutasari sebanyak lima kursi. Lalu, Dapil III meliputi kecamatan Bobotsari, Mrebet, Karangreja dan Karangjambu sebanyak tiga kursi.

Selanjutnya, Dapil IV meliputi kecamatan Karanganyar, Rembang, Karangmoncol dan Karanganyar sebanyak empat kursi. Adapun, Dapil V meliputi kecamatan Kejobong, Pengadegan dan Kaligondang sebanyak dua kursi.

“Suara saya juga menjadi yang terbanyak untuk seluruh caleg DPRD kabupaten Purbalingga, yaitu menembus sekitar 16.000 suara,” kata Bambang Irawan merupakan caleg Dapil II tersebut.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya