Berita

Tangkapan layar Sistem Informasi Rekepitulasi (Sirekap), Sabtu siang (17/2)/Repro

Politik

Sudah 64,1 Persen TPS Masuk, Prabowo-Gibran Tak Terkejar

SABTU, 17 FEBRUARI 2024 | 12:42 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Perolehan suara pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka masih beranjak naik.

Berdasarkan perkembangan data hasil pengitungan Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang masuk Sistem Informasi Rekepitulasi (Sirekap), pada Sabtu (17/2) pukul 11.30 WIB, sudah ada 528.032 TPS menyetor hasil penghitungan suara Pilpres 2024.

Dari 64,14 persen TPS yang sudah selesai merekap suara Pilpres 2024, Prabowo-Gibran unggul dari Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.


Prabowo-Gibran memperoleh 45.103.873 suara, atau sebanyak 57,46 persen. Sementara Anies-Muhaimin memperoleh 19.338.000 suara, atau sebanyak 24,64 persen. Adapun Ganjar-Mahfud memperoleh 14.051.161 suara atau 17,9 persen.

Perolehan suara Prabowo-Gibran semenjak penghitungan suara dimulai usai pencoblosan selesai digelar pada Rabu, 14 Februari 2024, masih berada di urutan pertama atau paling banyak.

Pasangan beda generasi itu tidak tergeser posisinya dari hasil penghitungan suara Anies-Muhaimin maupun Ganjar-Mahfud.

Namun, data hasil penghitungan suara yang ada di Sirekap tidak mutlak menjadi acuan dalam menetapkan pemenang Pilpres 2024.

Sehingga, Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI) masih melakukan rekapitulasi berjenjang, mulai dari tingkat TPS, Kelurahan, Kecamatan, Kabupaten/Kota, Provinsi, dan Nasional.

Nantinya, hasil rekapitulasi berjenjang itu akan selesai pada Maret 2023, dan akan menjadi acuan dalam menetapkan pemenang Pilpres 2024.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya