Berita

Menteri BUMN Erick Thohir/Net

Bisnis

Erick Thohir Targetkan BUMN Bisa Setor Dividen Rp85 Triliun di 2024

KAMIS, 15 FEBRUARI 2024 | 10:46 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) diharapkan bisa memberikan dividen atau keuntungan sebanyak Rp85 triliun di tahun 2024.

Menteri BUMN Erick Thohir menargetkan angka tersebut bagi seluruh korporasi milik negara, yang menurutnya,  bisa terlaksana mengingat capaian kinerja BUMN sudah baik di tahun sebelumnya.

Target tersebut naik Rp 4 triliun dari capaian setoran dividen BUMN pada tahun 2023 yang sebesar Rp 81 triliun.

"Target Rp85 triliun, pertama kami mau genjot, saya lihat track record-nya bagus," kata Erick dalam acara BUMN Next-Gen di Jakarta, baru-baru ini.

Ia juga memaparkan, aset BUMN melonjak drastis dalam waktu 3,5 tahun dari yang semula Rp 6.000 triliun menjadi Rp 10.000 triliun selama masa kepemimpinannya. BUMN sudah memberikan setoran dividen jumbo ke kas negara hingga 12 Desember 2023.

Erick mengingatkan, meski capaian kinerja dari perusahaan milik negara sudah cukup baik, namun harus mewaspadai dinamika global.

Ia menilai ketidakpastian situasi politik global dan perekonomian dunia bisa mempengaruhi keuntungan yang diberikan BUMN kepada ekonomi nasional.

"Saya minta benar-benar waspada karena juga pasti impact yang terjadi di Laut Merah, di situasi lain juga pasti ada impact-nya di Indonesia," ujarnya.

Erick Thohir juga menyebutkan Pemilu 2024 diharapkan dapat memberikan kepastian dan stabilitas bagi dunia usaha. Kepastian yang akan diperoleh setelah Pemilu 2024 dapat membuat iklim investasi semakin membaik. Pelaku usaha dan investor tidak ragu lagi untuk memulai bisnis di Indonesia.

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Ini Deretan Alasan Wantim Golkar Jagokan Zaki Iskandar

Jumat, 17 Mei 2024 | 22:04

Ambil Formulir ke PDIP, Ijeck Tegaskan Siap Maju di Pilgubsu 2024

Jumat, 17 Mei 2024 | 22:04

Khofifah: Mandat Golkar Sangat Berharga

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:58

Menangis Baca Pledoi di PN, Azlansyah Mengaku Menyesal Diperintah Senior di KPU dan Bawaslu

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:48

Wantim Golkar DKI: Zaki Kualitas Bagus!

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:44

Airlangga Klaim Khofifah-Emil Sudah Direstui KIM untuk Pilgub Jatim

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:42

KI Pusat Soal RUU Penyiaran: Wartawan Tidak Boleh Dihalang-halangi

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:40

Airlangga Resmi Beri Mandat Khofifah-Emil Dardak

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:38

Ini Besaran Santunan Rumah Rusak Warga Terdampak Banjir Lahar Dingin Sumbar

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:35

KI Pusat Bersiap Menyusun Indeks Keterbukaan Informasi Publik 2024

Jumat, 17 Mei 2024 | 21:24

Selengkapnya