Berita

Komite Nasional Pencegahan Stunting (KNPS) Indonesia menyambangi markas Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran di kediaman Kertanegara IV, Jakarta Selatan/Ist

Politik

KNPS Siap Support Prabowo-Gibran Tekan Stunting

RABU, 14 FEBRUARI 2024 | 23:36 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Komite Nasional Pencegahan Stunting (KNPS) menyatakan siap mendukung pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melakukan stunting.

Ketua Umum KNPS, David mengatakan, penanganan stunting secara serius akan memberikan dampak positif bagi masa depan generasi muda Indonesia.

"Kami sangat mengapresiasi komitmen Prabowo dan Gibran terhadap penanganan stunting. Ini adalah langkah yang sangat penting dalam memastikan pertumbuhan dan perkembangan anak-anak Indonesia secara optimal demi mewujudkan generasi emas 2045," kata David dalam keterangannya, Rabu (14/2).

Menurut David, KNPS sebagai lembaga yang telah lama bergelut dalam upaya pencegahan stunting, menyatakan kesiapannya untuk menjadi mitra dalam menjalankan program-program pencegahan dan penanganan stunting yang efektif dalam pemerintahan selanjutnya.

Dalam upayanya meningkatkan kualitas hidup anak-anak Indonesia, KNPS berharap kerjasama yang erat dengan pemerintah akan menghasilkan langkah-langkah konkret untuk mengatasi masalah stunting.

Dengan sinergi antara Prabowo-Gibran dan KNPS, diharapkan dapat diciptakan solusi holistik yang memberikan dampak positif jangka panjang bagi kesehatan dan pembangunan anak-anak Indonesia.

Sebelumnya KNPS sudah memberikan rekomendasi road map pencegahan stunting pada Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran yang berisi poin-poin penting tentang rencana pencegahan stunting hingga 2045.

“Kami berharap rekomendasi yang kami berikan dapat menjadi tambahan bahan kajian pencegahan stunting nasional untuk Prabowo-Gibran," tutup David.



Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya