Berita

Jurubicara TPN Ganjar-Mahfud, Aryo Seno Bagaskoro/RMOL

Politik

TPN Ganjar-Mahfud Ajak Rakyat Kawal Ketat Suara di TPS

RABU, 14 FEBRUARI 2024 | 14:21 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mengawal penghitungan suara di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) se-Indonesia. Mengawal suara ini sangat penting untuk keberlangsungan demokrasi pada Pemilu 2024.

"Jadi saat ini semua siaga dan bergerak menjaga suara. Juga menguatkan spiritualitas dengan keyakinan dan tekad penuh. Kami menggalang gotong royong rakyat," ucap Jurubicara TPN Ganjar-Mahfud, Aryo Seno Bagaskoro, kepada wartawan, Rabu (14/2).

Seno mengatakan, seluruh partai politik pendukung pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, telah menyiapkan saksi dan relawan untuk menjaga TPS. Menurutnya, PDIP telah menyiapkan 1,6 juta saksi untuk menjaga suara di TPS.

"Belum lagi gotong royong para simpatisan, relawan, dan berbagai elemen pendukung," imbuhnya.

Lebih lanjut, Seno menyebut pihaknya sudah melihat antusiasme kemenangan Ganjar-Mahfud yang sangat tinggi di luar negeri. Seno menyebut pemilu di luar negeri adalah cerminan pemilu yang adil, rasional, bebas dari intimidasi, tekanan, dan money politic.

"Jadi pemilu adalah hak rakyat seratus persen, yang bisa menentukan adalah rakyat. Kalau ada yang mau coba-coba memanipulasi, mari Bung rebut kembali," tegasnya.

Seluruh masyarakat yang memiliki hak pilih sudah menyalurkan suara mereka pada hari ini. Termasuk para pasangan capres-cawapres peserta Pemilu 2024. Pasangan nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, memilih di Jakarta.

Capres nomor 2 Prabowo Subianto menggunakan hak suaranya di Hambalang, Jawa Barat. Sementara cawapresnya Gibran Rakabuming memilih di Kota Solo, Jawa Tengah.

Sedangkan capres nomor 3 Ganjar Pranowo memilih di Semarang, Jawa Tengah, dan Mahfud MD di Yogyakarta.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya