Berita

Kapolsek Pesanggrahan Kompol Tedjo Asmoro bersama jajarannya dan warga di kawasan pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (14/2)/RMOL

Presisi

3 TPS di Pesanggrahan Roboh, Kapolsek: Kotak Suara dan Bilik Aman

RABU, 14 FEBRUARI 2024 | 12:34 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Sebanyak 3 tempat pemungutan suara (TPS) di kawasan Pesanggrahan Jakarta Selatan roboh akibat angin kencang dan hujan deras semalaman yang melanda Jakarta dan sekitarnya.

Adapun tiga TPS yang roboh diterjang angin kencang dan hujan deras dini hari tadi yakni TPS 089, TPS 090, dan TPS 091.

Kapolsek Pesanggrahan Kompol Tedjo Asmoro menuturkan meski 3 TPS roboh, pihaknya memastikan bilik suara dan kotak suara tidak ada yang rusak.


“Kotak suara dan bilik aman,” ucap Kapolsek kepada Kantor Berita Politik RMOL lewat sambungan telepon, Rabu (14/2).

Pihaknya mengatakan 3 TPS yang roboh itu telah dipindahkan ke garasi rumah warga setempat.

Untuk TPS 089 dipindah ke garasi rumah Pak Lukman, TPS 090 dipindah ke garasi rumah Pak Joni, dan TPS 091 dipindah ke rumah Pak Zet.

“Saat ini proses pemungutan suara sedang berlangsung  aman dan tertib, demikian,” tutup Kapolsek Tedjo Asmoro.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sultan Usul Hanya Gubernur Dipilih DPRD

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:08

Menlu Serukan ASEAN Kembali ke Tujuan Awal Pembentukan

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:03

Eks Bupati Dendi Ramadhona dan Barbuk Korupsi SPAM Diserahkan ke Jaksa

Rabu, 14 Januari 2026 | 16:00

Hakim Ad Hoc: Pengadil Juga Butuh Keadilan

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:59

Mens Rea Pandji: Kebebasan Bicara Bukan Berarti Kebal Hukum

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:50

Pemblokiran Grok Harus Diikuti Pengawasan Ketat Aplikasi AI

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:37

Alasan Pandji Pragiwaksono Tak Bisa Dijerat Pidana

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:31

Korupsi Aluminium Inalum, Giliran Dirut PT PASU Masuk Penjara

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Raja Juli Tunggu Restu Prabowo Beberkan Hasil Penyelidikan ke Publik

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:27

Hakim Ad Hoc Ternyata Sudah 13 Tahun Tak Ada Gaji Pokok

Rabu, 14 Januari 2026 | 15:23

Selengkapnya