Berita

Cak Imin saat melakukan konferensi pers dengan wartawan usai pencoblosan suara pada 14 Februari 2024/RMOL

Politik

Imbau Masyarakat Pantau Hasil Pilpres, Cak Imin: Kalau Curang Kita Gugat ke MK!

RABU, 14 FEBRUARI 2024 | 11:41 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Calon Wakil Presiden Nomor Urut 01, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengimbau para pendukungnya untuk bersama-sama memantau penghitungan suara dari TPS masing-masing.

Hal tersebut disampaikan Cak Imin setelah melakukan pencoblosan suara pada Rabu (14/2), di TPS 023, Kemang, Jakarta Selatan.

“Kepada seluruh pendukung awasi data jangan sampai tidak terjaga. Yang jelas semua harus siaga, siaga untuk mengawasi, mengawal sampai penghitungan akhir,” kata Cak Imin kepada awak media.

Menurut Cak Imin, pengawasan ketat tersebut perlu dilakukan untuk mengantisipasi adanya kecurangan Pemilu.

“Semua harus siaga, karena kalau ada yang dicurangi kita akan siapkan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK),”. tegas Cak Imin.

Cawapres pasangan Anies Baswedan itu lebih lanjut menjelaskan bahwa bukti-bukti kecurangan akan dibutuhkan saat gugatan ke MK.

Adapun dalam hal ini, lanjut Cak Imin, TimNas dari AMIN sendiri akan ikut mengawasi serta memonitori hasil penghitungan suara.

Ia pun kembali mengimbau kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk menggunakan hak pilihnya pada hari ini, demi masa depan bangsa untuk lima tahun ke depan.

“Iya hanya (butuh) waktu lima menit, lima menit akan berperan lebih banyak untuk bangsa ini ke depannya,” tuturnya.

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

CEO Coinbase Umumkan Pernikahan, Netizen Seret Nama Raline Shah yang Pernah jadi Istrinya

Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:37

Jokowi Tak Salami Try Sutrisno, Dewan Pembina PKP Angkat Bicara

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:45

UPDATE

Dua Tokoh Sumut Raih Penghargaan Karang Taruna 2024

Jumat, 18 Oktober 2024 | 16:03

Telkom Sabet Penghargaan dalam Ajang BUMN Learning Festival 2024

Jumat, 18 Oktober 2024 | 16:02

Kim Jong Un Pertegas Status Korsel Musuh Korut

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:53

Cek Pasukan Pengaman Pelantikan

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:47

Megawati dan Sejumlah Elite PDIP Hadiri Sidang Doktoral Hasto di UI

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:28

100 Ribu Prajurit TNI Siap Amankan Pelantikan Prabowo-Gibran

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:22

Iran: Pembunuhan Yahya Sinwar Perkuat Semangat Perlawanan

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:21

KPK Panggil Istri dan Anak Mantan Sekretaris Barantan di Kasus Korupsi X-ray Kementan

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:17

Pembantaian Maling Motor di Bekasi

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:11

PalmCo Scholarship Berikan Beasiswa dan Peluang Bekerja

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:04

Selengkapnya