Berita

Calon Wakil Presiden Nomor Urut 01, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) tiba di ruang VVIP JIS, Sabtu 10 Februari 2024/RMOL

Politik

KAMPANYE AKBAR

Terkepung Arus Massa, Cak Imin Minta Pihak JIS Buka Seluruh Pintu Akses

SABTU, 10 FEBRUARI 2024 | 09:47 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

RMOL.  Calon Wakil Presiden Nomor Urut 01, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) meminta pihak Jakarta Internasional Stadion (JIS) untuk membuka seluruh pintu akses.

Hal tersebut disampaikan Cak Imin saat tiba di ruang VVIP, JIS, pada Sabtu (10/2) pukul 08.30 pagi waktu setempat. Cak Imin tiba dalam keadaan basah kuyup karena keringat.

Ia menceritakan bahwa dirinya terkena arus dari para pendukungnya yang berdesakan memadati area di luar JIS, sampai-sampai ia harus berjalan kaki sepanjang 3,5 kilometer.

“Saya minta pintu akses dibuka, tolong sampaikan kepada yang mendengarkan suara ini, untuk pintu tolong dibuka semuanya. Supaya arus tidak berdesakan,” kata Cak Imin, saat melakukan doorstop dengan wartawan.

Meski demikian, Cak Imin mengapresiasi antusias dari masyarakat yang mendatangi JIS untuk mendukung dirinya, serta calon presiden Anies Baswedan.

“Saya termasuk yang terkena arus berdesakan. Luar biasa antusiasmenya. Mereka menitipkan harapan dan masa depan mereka (kepada AMIN),” sambung Cak Imin.

Dari pantauan Kantor Berita Politik RMOL, saat ini stadion JIS sendiri telah ditutup akibat massa pendukung yang datang telah melebihi kapasitas.

Kursi tribun JIS yang berjumlah 82 ribu penonton terpantau sudah terisi penuh. Bahkan pendukung Amin telah tumpah ruah memadati lapangan yang telah ditutupi grass cover.

Meski demikian, massa pendukung AMIN itu masih terus berdatangan, yang menyebabkan membludaknya para pendukung yang memadati stadion tersebut.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya