Berita

Desak Anies Final Chapter atau yang terakhir dilaksanakan, sukses digelar di Surabaya, Jawa Timur pada Jumat malam (9/2)/Ist

Politik

Desak Anies di Surabaya Pecahkan Rekor

SABTU, 10 FEBRUARI 2024 | 05:25 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Acara Desak Anies Final Chapter atau yang terakhir dilaksanakan, sukses digelar di Surabaya, Jawa Timur pada Jumat malam (9/2). Kegiatan ini berlangsung di DBL Arena Surabaya.

DBL Arena sejatinya hanya berkapasitas 6.000 orang. Namun acara Desak Anies ini dihadiri lebih kurang 20 ribu orang.

"Surabaya dahsyat. Ini rekor Desak Anies terbesar. Belum pernah ada yang sebesar ini. Pendaftar 13.500 saat dihentikan. Kalau tidak dihentikan, entah berapa yang mendaftar," kata Anies.

Jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu mengapresiasi ribuan orang yang setia hadiri Desak Anies meski tidak bisa masuk ke dalam gedung.

"Kita tidak berbicara dengan lisan. Kita berbicara dengan hati," ujar Anies.

Acara Desak Anies terakhir dilaksanakan karena masa kampanye Pilpres 2024 berakhir hari ini, Sabtu (10/2). Setelahnya, tahapan pemilu akan memasuki masa tenang selama tiga hari yakni 11-13 Februari 2024.

Lalu, pada 14 Februari 2024 akan digelar pemungutan suara serentak di seluruh Indonesia. Tak hanya untuk memilih presiden dan wakil presiden, tetapi juga anggota DPD, DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.



Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sebulan Lebih Terjebak di Ruang Angkasa, Wilmore dan Williams Belum Pasti Kapan Kembali ke Bumi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 08:07

Zulhas: Di Setiap Provinsi Ada Puluhan Gudang Penyimpanan Barang Ilegal yang Dikelola WNA

Sabtu, 27 Juli 2024 | 07:53

Cengkareng Jadi Kecamatan dengan Jumlah Anak Terpapar Judol Terbanyak se-Indonesia

Sabtu, 27 Juli 2024 | 07:35

Belasan Ribu Sepatu Produksi Dalam Negeri Diterbangkan ke AS

Sabtu, 27 Juli 2024 | 07:10

Bioskop Marak Lagi, Laba CNMA Melesat 93 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:55

Pengacara Iptu Rudiana Tawari Aep Bantuan Hukum

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:48

Pertemuan LaNyalla-Hasto, Pengamat: Parpol Tidak Ada Hak Intervensi Pemilihan Pimpinan DPD

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:37

Tampilan Taman Margasatwa Ragunan Kalah dari Medan Zoo

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:15

Tolak Anies, Bumerang Buat Prabowo

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:06

Duit Pemprov DKI Mampu Angkat 4.127 Guru Honorer Jadi KKI

Sabtu, 27 Juli 2024 | 06:02

Selengkapnya