Berita

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka/Net

Politik

Polstat: Publik Ingin Pilpres Satu Putaran, Prabowo-Gibran Pemenang

KAMIS, 08 FEBRUARI 2024 | 23:13 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Menjelang hari pencoblosan Pemilu 2024, mayoritas publik menginginkan Pemilihan Presiden (Pilpres) dapat selesai dalam satu putaran.

Hal tersebut terekam dalam survei terbaru Lembaga Political Statistics (Polstat) Indonesia. Survei ini digelar pada 4-7 Februari 2024 dengan melibatkan 1.200 responden

"Ternyata mayoritas responden (69,6 persen) lebih setuju jika Pilpres 2024 berlangsung satu putaran saja," ujar Direktur Riset Polstat Apna Permana dalam konferensi pers, Kamis (8/2).

Dipaparkan Apna, hanya 19,2 persen responden yang berharap pilpres dapat berlangsung dua putaran. Sementara sebanyak 11,2 persen mengaku tidak tahu alias tidak memberikan jawaban.

Jika Pilpres 2024 digelar hari ini, lanjutnya, Paslon Nomor 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bakal unggul satu putaran lawan Paslon 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Paslon 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

"Seandainya Pilpres dilaksanakan saat ini sebanyak 52,8 persen responden mengaku akan memilih pasangan Prabowo-Gibran," tuturnya.

"Kemudian pasangan Anies-Cak Imin dipilih oleh 26,5 persen responden dan Ganjar-Mahfud didukung oleh 18,2 persen responden, sementara 2,5% responden belum bisa memutuskan pilihan," pungkasnya.

Survei dilakukan melalui teknik pencuplikan secara acak sistematis dengan margin of error ± 2,83 persen.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Menteri PANRB Jangan Jadi Firaun Baru

Selasa, 11 Maret 2025 | 07:13

Kemenkeu Belum Rilis APBN 2025, Rocky Gerung: Ada Data yang Disembunyikan?

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:45

Kejar Sampai Banyumas, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Tambora

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:31

Gubernur Jateng Optimistis Capai Target Pangan 11 Juta Ton

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:16

Terlena Naturalisasi dan Tendangan Erick

Selasa, 11 Maret 2025 | 06:01

Dijemput Paksa, Pengusaha Haji Alim Dijebloskan Kejari Muba ke Rutan Palembang

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:58

Impor Gula Vs Penghuni Usus

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:56

Kekayaan Menteri PU Dody Hanggodo di LHKPN, Sering Pakai Ikat Pinggang Hermes

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:51

LPH Quality Syariah Dukung BPJPH Jadikan Indonesia Pusat Halal Dunia

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:42

Buntut Penundaan Pelantikan, Ratusan CPPPK Banjarnegara Ancam Geruduk Jakarta

Selasa, 11 Maret 2025 | 05:18

Selengkapnya