Berita

Acara Pesta Rakyat Sahabat Bang Ara, di Riau, Selasa (6/2)/Ist

Politik

Lewat Gerbong Bang Ara, Pendukung Amin Hingga Ganjar Dukung Paslon 02

KAMIS, 08 FEBRUARI 2024 | 19:15 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pergeseran dukungan dilakukan simpatisan pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, kepada pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Relawan Sahabat Bang Ara atau dikenal sebagai Maruarar Sirait, menjadi tempat bernaung puluhan relawan Anies-Muhaimin yang beralih dukungan kepada Prabowo-Gibran.

Perwakilan Sahabat Bang Ara, Sahat Martin Philip Sinurat menjelaskan, deklarasi peralihan dukungan simpatisan Anies terjadi saat pelaksanaan Pesta Rakyat Sahabat Bang Ara dan Sahat Sinurat, di Desa Tanjung Sawit, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar, Riau, Selasa (6/2).

"Misalnya, Bapak Ali Warman selama satu tahun ini bergabung dalam relawan dan pengurus salah satu partai koalisi 01. Tapi datang bersama puluhan pendukung 01 lainnya, dan berjanji akan mengajak relasinya untuk memilih Paslon 02," ujar Sahat dalam keterangannya, Kamis (8/2).

Selain relawan Anies-Muhaimin, Sahat juga menyebutkan peralihan dukungan juga dilakukan relawan pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang ada di Riau.

"Bapak Haryanto sebagai perwakilan pendukung Paslon 03 sebelumnya adalah Ketua Relawan Dukung Ganjar Presiden ke-8 (DGP8) Provinsi Riau yang pada bulan Agustus 2023 lalu melakukan kegiatan Pelantikan di Pekanbaru, hari ini bertekad untuk menggerakkan semua jejaringnya untuk memilih Prabowo-Gibran," ungkapnya.

Lebih lanjut, Sahat memastikan kampanye dukungan kepada Prabowo-Gibran terus digaungkan Relawan Sahabat Bang Ara, khususnya program dan kebijakan di Provinsi Riau seperti untuk masyarakat adat, petani sawit, pembangunan jalan tol, pembagian sertifikat tanah, penanganan karhutla, dan pengelolaan Blok Rokan oleh Pertamina.

Menurutnya, program-program tersebut menjadi contoh keberhasilan kepemimpinan Presiden Joko Widodo, yang diharapkan dapat dilanjutkan oleh pasangan Prabowo-Gibran.

"Riau adalah salah satu daerah penghasil sawit dan juga penghasil minyak melalui Blok Rokan. Selama sepuluh tahun, Presiden Jokowi sangat memperhatikan provinsi ini,” bebernya.

“Sekarang kita melihat dukungan yang sangat besar untuk Prabowo-Gibran, karena pasangan ini satu-satunya yang berkomitmen melanjutkan kebijakan," demikian Sahat menambahkan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya