Berita

Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo di lokasi kampanye akbar Hajatan Rakyat Banyuwangi, Jawa Timur, pada Kamis sore (8/2).

Politik

Ganjar Kasih Jaket Terjun Payung ke Mashudi Kepala Banteng

KAMIS, 08 FEBRUARI 2024 | 17:36 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Aksi heroik turut ditampilkan Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo, dengan menaiki helikopter dan terjun payung ke lokasi kampanye akbar Hajatan Rakyat Banyuwangi, Jawa Timur, pada Kamis sore (8/2).

Ganjar naik helikopter divisualisasikan di dalam sebuah video, dengan memakai jaket bomber berwarna hijau khas. Tepat sebelum terjun, Ganjar melirik ke layar depan smartphone-nya, di mana foto dirinya bersama istri Siti Atikoh Supriyanti dan anak Alam Ganjar terpampang.

Ganjar lalu memberikan tanda siap kepada awak helikopter dengan menunjukkan tiga jarinya. Awak helikopter membuka pintu, dan Ganjar terjun. Payung yang membawanya mengarah ke sekitar lokasi Hajatan Rakyat di Lapangan RTH Maron, Banyuwangi.


Puluhan ribu massa sudah menunggu bersama petinggi seperti Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, Yenny Wahid, Puan Maharani, dan lain-lain.

Di sana, cawapresnya Mahfud MD juga sudah menunggu. Usai mendarat, Ganjar disambut barisan yang mengawalnya ke lokasi acara. Mahfud sudah menunggu di bibir panggung, Ganjar mendatanginya, bersalaman dan lalu berpelukan. Keduanya mantap melangkah maju ke tengah panggung.

Sorakan dari puluhan ribu massa yang menunggu sontak terdengar riuh menyambut keduanya.

Acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Ganjar-Mahfud menunjukkan sikap nasionalismenya dengan mencium sang Merah Putih yang ada di atas panggung acara. Baik Ganjar maupun Mahfud tampak mencium bendera kebanggaan rakyat Indonesia dengan tulus.

Di tengah acara ketika berpidato, Ganjar memanggil seorang peserta acara yang berpenampilan khas dengan banteng di kepala untuk naik ke atas panggung. Pria itu bernama Mashudi.

Ganjar lalu meminta Mashudi untuk menuliskan harapan di kaos yang dipakainya. Ganjar melepas jaket bombernya, dan mempersilahkan Mashudi menulis dengan spidol.

Mashudi menuliskan “Semoga Pak Ganjar Pranowo Jadi Presiden”.

Ganjar pun berterima kasih dan memberikan jaket bombernya sebagai cinderamata kepada Mashudi.

“Itu tadi jaket yang saya pakai ketika turun dari helikopter,” demikian Ganjar.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya