Berita

Mochamad Iriawan alias Iwan Bule saat diumumkan Ketum Gerindra Prabowo Subianto sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra/Net

Politik

Punya Iwan Bule, Gerindra Diprediksi Kuasai Dapil Jabar X

KAMIS, 08 FEBRUARI 2024 | 11:41 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Bergabungnya Mochamad Iriawan menjadi magnet elektoral bagi Partai Gerindra. Setidaknya, di Dapil Jawa Barat X tempat purnawirawan Polri itu bertarung menjadi calon legislatif DPR RI.

Dalam survei terabru Tenggara Strategic, Partai Gerindra diprediksi memenangkan suara Dapil Jabar X yang meliputi Kabupaten Ciamis, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Pangandaran, dan Kota Banjar.

"Partai Gerindra diprediksi menjadi partai politik pemenang dengan perolehan 17 persen yang diikuti oleh PDIP dengan 13,4 persen," ujar Direktur Eksekutif Tenggara Strategics Riyadi Suparno dalam keterangan tertulis, Kamis (8/2).

Posisi berikutnya, PKS (12,8 persen), Golkar (9 persen), PAN (7 persen), PKB (7 persen), Partai NasDem (4 persen), dan Partai Demokrat (4 persen).

"Secara personal, Iwan Bule juga mendominasi tingkat popularitas (17 persen) dan elektabilitas (19 persen) di antara para caleg di Jabar X," kata Riyadi.

Sementara, masih kata Riyadi, dalam kontestasi Pilpres 2024, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diprediksi menguasai Jabar X dengan elektabilitas 46 persen.

Lanjutnya, Prabowo-Gibran jauh mengungguli pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (29 persen) dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD (9 persen).

"Dengan masih banyaknya masyarakat yang belum memberikan jawaban (16 persen) menjadikan pertarungan pencarian suara di daerah ini masih sangat terbuka," pungkasnya.

Tenggara Strategics melaksanakan survei pada tanggal 22-26 Januari terhadap 816 responden dengan metode tatap muka dan margin of error sebesar 3,5 persen.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

TNI dan Satgas PKH Garda Terdepan Tegakkan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:30

Rumah Ridwan Kamil Digeledah Pertama di Kasus bank bjb, Ini Sebabnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:24

Kelakar Prabowo Soal Jaksa Agung yang Absen di Bukber Rektor

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:15

KPK Sita Deposito Hingga Bangunan di Kasus Korupsi bank bjb

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:51

Legislator PDIP Usul Pembentukan Kamar Khusus Pajak di MA

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:35

Terus Bertumbuh, Ketua Komisi VI Apresiasi Kinerja Antam

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:09

Hormati KPK, bank bjb Pastikan Kegiatan Bisnis Tetap Jalan

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:08

Pejabat bank bjb dan Agensi Sepakat Markup Iklan, Begini Modusnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:07

Sri Mulyani: Penurunan Penerimaan Pajak Tak Perlu Didramatisasi

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:58

Perdana Prabowo Undang Rektor Seluruh Indonesia ke Istana

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:54

Selengkapnya