Berita

Ketua DPR RI Puan Maharani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta/RMOL

Politik

Kritikan Civitas Akademika Dianggap Politisasi, Puan: Biar Rakyat Menilai

SELASA, 06 FEBRUARI 2024 | 12:16 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kritikan dari sejumlah civitas akademika kampus ternama kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mendesak penyelenggaraan Pemilu 2024 dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil (Luber Jurdil) merupakan aspirasi publik.

Sehingga, apabila ada anggapan aspirasi tersebut telah dipolitisasi, maka rakyat Indonesia bisa memberikan penilaian.

Begitu ditegaskan Ketua DPR RI Puan Maharani kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (6/2).


“Biarkan rakyat yang menilai, biarkan seluruh masyarakat menyuarakan aspirasinya,” kata Puan.

DPR RI, kata Puan, selalu mendorong agar pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan sukses dan berlangsung Luber Jurdil.

“DPR akan selalu mendorong, mendukung bahwa pemilu ini harus berjalan dengan jujur, adil, seluruh aparat netral, persatuan dan kesatuan harus dijaga,” tegas politikus PDIP ini.

Lebih jauh, Puan menegaskan bahwa aspirasi dari civitas akademika merupakan upaya menjaga Indonesia dari berbagai ancaman yang nyata terhadap demokrasi.  

“Menjaga aturan-aturan perundangan dan konstitusi di dalam koridornya. Dan pesta demokrasi adalah pestanya rakyat yang mana biarkan rakyat menilai, biarkan rakyat yang memilih pemimpin yang akan datang tanpa intimidasi,” pungkas Puan.




Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya