Berita

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri peringatan Isra Miraj 1445 Hijriah dan Golkar Indonesia Bertadarus Al-Qur'an (Gibran), di Intermark BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Senin malam (5/2)/RMOL

Politik

Jawab Sentilan Ahok, Airlangga Tegaskan Pembagian Bansos Bukan cuma Mendekati Pemilu

SELASA, 06 FEBRUARI 2024 | 09:30 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Partai Golkar angkat suara terkait pernyataan mantan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero), Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang mengatakan pemberian bantuan sosial (bansos) hanya ada di zaman kerajaan dan tidak tepat bila diterapkan di republik.

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan, bansos sudah  dijalankan sejak lama oleh pemerintah untuk membantu warga secara langsung.

Artinya program bansos bukan hanya digencarkan saat masa kampanye di Pemilu 2024 saja.


"Bansos dilaksanakan oleh pemerintah sejak awal pemerintahan dan dari periode sebelumnya," kata Airlangga di Intermark BSD, Serpong, Tangerang Selatan, pada Senin malam (5/2).

Lanjut Airlangga, bansos yang diberikan kepada warga meliputi Program Keluarga Harapan, Kartu Indonesia Sehat  Kartu Indonesia Sehat, biaya subsidi listrik, dan lain-lain.

Lalu, ada bantuan sembako bagi para warga yang terdampak badai El Nino yang mengakibatkan musim panen padi menjadi terlambat.

"Kemudian Kartu Sembako. Jadi itu semua sudah berjalan setiap bulan, karena sekarang adanya El Nino mengakibatkan pangan bergejolak. Oleh karena itu diberikan bantuan tunai Rp200 ribu melanjutkan El Nino yang kemarin," kata Airlangga.

Menurut Airlangga, bansos ini juga sangat dibutuhkan warga yang pendapatannya di bawah rata-rata.

Airlangga justru heran ada pihak yang menilai negatif pemberian bansos kepada rakyat.

"Kartu Bantuan Langsung Tunai yang kemarin kita setop, mereka semua minta untuk dilanjutkan," kata Airlangga.



Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya