Berita

Cawapres Nomor Urut 3, Mahfud MD/Net

Politik

Banyak Intimidasi di Jatim, Mahfud akan Bacakan Maklumat Salam Metal di Banyuwangi

MINGGU, 04 FEBRUARI 2024 | 01:23 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Cawapres Nomor Urut 3, Mahfud MD dijadwalkan membacakan maklumat pada kampanye akbar berikutnya di Banyuwangi, Jawa Timur (Jatim) pada Kamis (8/2) mendatang.

Itu sebabnya Mahfud yang sedianya membacakan maklumat pada Konser Salam Metal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Sabtu (3/2), urung dilakukan.

Sekretaris TPN Ganjar-Mahfud, Hasto Kristiyanto mengatakan di dalam rancangan acara awal, Mahfud akan berpidato tentang maklumat itu sebelum Ganjar Pranowo menyampaikan pidatonya.

Namun di lapangan yang terjadi adalah hanya Ganjar Pranowo yang menyampaikan pidato di hadapan ratusan ribu pendukung yang hadir. Pidato Ganjar dilakukan di sela penampilan oleh Band Slank.

Hasto mengatakan, dalam Konser Salam Metal, sudah dilakukan juga pemukulan 10 ribu kentongan yang dipimpin oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Aksi kentongan itu mempunyai makna dan pesan agar masyarakat dibangunkan kewaspadaannya menghadapi intimidasi dan politik uang.

Menurutnya, kentongan itu sudah mewakili seruan agar kewaspadaan masyarakat ditingkatkan.

“Jadi tadi ada kentongan, jadi kentongan ini adalah maklumat kewaspadaan menghadapi intimidasi dan anti money politics. Maka tadi dirapatkan dengan cepat agar Maklumat Prof.Mahfud nanti di acara berikutnya di Banyuwangi,” jelas Hasto.

Mengingat, maklumat dari Mahfud itu sendiri bersifat sakral. Di dalam rapat, kata Hasto, disadari sepenuhnya bahwa kesakralan itu akan dibawa ke Jawa Timur.

“Karena maklumat ini sangat sakral maka tadi diputuskan akan dilakukan pada kampanye yang akan datang yaitu bertempat di Banyuwangi,” ungkap Hasto.

“Kenapa di Banyuwangi? Banyuwangi itu di Jawa Timur. Dan karena intimidasi banyak sekali terjadi di Jawa Timur, intimidasi sangat luar biasa, sehingga maklumat dari Prof Mahfud MD akan disampaikan di Banyuwangi. Itu maklumat untuk menjawab bahwa rakyat memerlukan pemimpin yang mampu memperjuangkan keadilan,” imbuhnya.

Konser Salam Metal sendiri berlangsung dengan sukses, di mana ratusan ribu warga ikut turun secara sukarela ke Stadion GBK untuk memberi dukungan untuk Ganjar-Mahfud.

“Kami sangat bersyukur bahwa Konser Salam Metal, menang total ini, rakyat berbondong-bondong di luar dugaan, melepaskan diri dari berbagai intimidasi. Bahkan untuk mendapatkan bus saja kesulitan, ada oknum-oknum yang menelpon sehingga akhirnya bus yang sudah kita bayar dan payment, jadi tidak bisa dipakai,” tuturnya

“Sehingga ada yang pakai motor, ada yang pakai bajaj. Ini adalah kekuatan pergerakan mendukung Ganjar Mahfud yang luar biasa,” demikian Hasto.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya