Berita

Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Lindsey Afsari menerima deklarasi dukungan Jaringan Ojek Pangkalan se-Jakarta Timur di rumah Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa malam (30/1)/Ist

Politik

TKN Prabowo-Gibran Tampung Keluhan Jaringan Ojek Pangkalan

RABU, 31 JANUARI 2024 | 00:25 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kepastian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dan keterbukaan lapangan pekerjaan jadi persoalan yang menjadi perhatian Jaringan Ojek Pangkalan se-Jakarta Timur.

Dari sini juga, para ojek pangkalan memberanikan diri mendeklarasikan dukungan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 dengan mendatangi rumah Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (30/1).

"Kami Jaringan Ojek Pangkalan mau mendukung dan memenangkan Pak Prabowo dan Mas Gibran di Pilpres 2024. Harapan kami jika Prabowo-Gibran terpilih agar lapangan pekerjaan semakin banyak dan harga BBM tidak melambung tinggi," kata Ketua Jaringan Ojek Pangkalan, Banu Eko Prasetyo.

Deklarasi dukungan Jaringan Ojek Pangkalan secara resmi diterima oleh Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Lindsey Afsari.

Lindsey mencatat dan mendengar aspirasi dari relawan, khususnya terkait lapangan kerja.

"Dukungan hari ini luar biasa sekali, bisa dilihat wajah-wajah muda. Harapan agar ada perhatian BBM tidak naik dan lapangan kerja, itu akan kami catat dan kami tampung,” kata Lindsey.

“Pada akhirnya nanti saat Prabowo-Gibran dilantik, maka itu jadi perjuangan kami untuk mewujudkan aspirasi saudara," tambahnya.

Selanjutnya, Lindsey mengatakan, para ojek pangkalan yang rata-rata masih anak muda harus lebih kreatif dalam memberikan layanan kepada pelanggan.

"Ayo kreatif menciptakan lapangan pekerjaan sendiri dengan ojek pangkalannya. Mungkin di pangkalannya bisa dibikin inovasi tertentu," ucap Lindsey.

Guna mewujudkan Prabowo-Gibran menang, Lindsey mengajak para relawan yang hadir untuk memperluas jaringan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya