Berita

Siti Atikoh Supriyanti berdialog dengan salah satu pedagang di Pasar Induk Bondowoso, Jawa Timur/RMOL

Politik

Pedagang di Bondowoso Keluhkan Harga Bahan Pokok ke Atikoh

KAMIS, 25 JANUARI 2024 | 08:51 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Blusukan ke pasar tradisional menjadi agenda hari kedua Siti Atikoh Supriyanti, istri Calon Presiden Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo, pada safari di Jawa Timur. Kali ini dia berdialog dengan pedagang di Pasar Induk Bondowoso, Kamis (25/1).

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, setiba di pasar, Atikoh langsung menyapa relawan pendukung Ganjar-Mahfud. Tak lama setelah itu langsung mendatangi lapak demi lapak pedagang yang menjajakan aneka dagangan.

Atikoh tampak berhenti di lapak bawang dan kentang milik Ibu Edi. Di tempat itu dia menanyakan harga-harga, dan akhirnya membeli.


"Berapa harga bawangnya, bu?," tanya Atikoh.

"Tiga puluh dua (ribu rupiah) sekilo," jawab Bu Edi.

"Bawang merah dan bawang putih kebutuhan sehari emak-emak," kata Atikoh sembari senyum.

"Hampir semua (harga) naik bu. Kentang sekarang tujuh belas (ribu rupiah)," timpal Bu Edi.

Atikoh pun membeli bawang, 1 kilo.

Selanjutnya Bu Edi menyampaikan harapan dan doa agar Ganjar-Mahfud terpilih.

"Dan semoga harga bisa normal lagi," sambung Bu Edi.

Selanjutnya, Atikoh melangkah ke pedagang cabai, Reyhan, yang juga mengeluhkan harga cabai yang naik signifikan.

"Cabe sekarang 32 (ribu rupiah), kemarin 25 (ribu rupiah)," kata Reyhan.

Atikoh pun membeli satu kilogram, selanjutnya cabai itu dibagikan kepada masyarakat yang ada di sekitar lapak Reyhan.

Atikoh pun terus berkeliling meninjau lapak para pedagang dan membeli dagangan yang dijajakan.

Tak sedikit pedagang dan masyarakat meminta foto dan berebut salaman. Atikoh sembari senyum melayani satu persatu permintaan pedagang dan warga itu.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya