Berita

Istri capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh, menemui warga Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu (24/1)/RMOL

Politik

Atikoh: InsyaAllah Program Ganjar-Mahfud Pro Rakyat

RABU, 24 JANUARI 2024 | 19:21 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Istri calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti, mengajak masyarakat untuk tak lupa menggunakan hak suaranya di Pemilu 2024 pada 14 Februari mendatang.

Ia mengimbau agar jangan sampai salah pilih, karena pilihan itu menyangkut pembangunan Indonesia 5 tahun mendatang.

Hal itu disampaikan oleh Siti Atikoh saat bertemu ribuan warga dalam Istighosah di Pendopo Yayasan Bumi Sroyo, Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu (24/1).

“Jangan lupa pilih karena ini sangat penting untuk pembangunan lima  tahun ke depan,” kata Atikoh.

Menurut Atikoh, dengan memilih pemimpin ke depan, harapannya mereka berjuang untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat.

“Agar pembangunan lima tahun ke depan benar-benar untuk kemakmuran rakyat Indonesia. Bukan untuk kemakmuran pribadi, bukan untuk kemakmuran keluarga, bukan untuk kemakmuran saudara-saudaranya, tapi untuk seluruh masyarakat,” tuturnya.

Perempuan lulusan S2 University of Tokyo ini juga mengingatkan agar masyarakat tak tergiur memilih dengan iming-iming uang bahkan pemberian sembako. Menurutnya memilih pemimpin harus menggunakan hati nurani.

Kalaupun ada yang memberikan uang atau barang sembako, menurut Atikoh, rakyat boleh menerima dan menganggap sebagai rezeki. Namun pilihan harus tetap didasarkan hati nurani, bukan dipengaruhi materi-materi tersebut. Pilihan pemimpin harus mengutamakan pertimbangan amanah, kemampuan mengatasi permasalahan, dan kemauan berjuang bersama rakyat.

“Dan jangan tergiur dengan uang Rp100 ribu, beras 5 kilo, minyak 1 kilo, karena itu nanti dibayar lima tahun. Kalau ada yang ngasih, ya enggak apa-apa, itu rezeki. Tapi untuk pilihan, tetapkan sesuai hati nurani. InsyaAllah pemimpinnya amanah, pemimpin paham permasalahan, pemimpinnya bisa berjuang bersama masyarakat,” kata Atikoh.

Atas dasar itu, Atikoh berharap Pemilu nanti akan terpilih pemimpin yang harapannya benar-benar bisa amanah dan memperjuangkan seluruh masyarakat yang ada di Indonesia.

“Terutama masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Bukan hanya memperjuangkan pribadi, kemudian memperjuangkan keluarga atau memperjuangkan sekelompok orang, tetapi seluruh warga masyarakat. Dengan seperti ini kita turun ke lapangan, tidur di rumah warga, benar-benar tahu persoalan riil yang ada di seluruh Indonesia. Bukan hanya di wilayah-wilayah tertentu saja, tetapi di seluruh Indonesia,” harapnya.

Lebih jauh ia menyatakan, program-program yang telah disusun dan akan diterapkan oleh Ganjar-Mahfud MD jika terpilih di Pilpres 2024 sebagai presiden dan wakil presiden, akan pro rakyat.

“InsyaAllah Ganjar-Mahfud itu program-programnya sangat pro rakyat, sat set kerjanya, tas tes,” pungkas Atikoh.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya