Berita

Insiden ledakan debu di pabrik logam Shenrong Metal Technology Limited, Kota Changzhou, China/Net

Dunia

Ledakan Debu di Pabrik China Tewaskan Delapan Orang

SELASA, 23 JANUARI 2024 | 23:00 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Sedikitnya delapan orang tewas dalam insiden ledakan debu di pabrik logam Shenrong Metal Technology Limited, Kota Changzhou, China akhir pekan lalu.

Ledakan debu merupakan bencana yang terjadi ketika partikel-partikel halus yang mudah terbakar, termasuk logam, secara tak terduga terbakar di udara.

Mengutip laporan Xinhua pada Selasa (23/1), ledakan itu terjadi hari Sabtu pagi (20/1) pukul 03.38 waktu setempat.

"Ledakan debu menewaskan delapan orang dan delapan lainnya mengalami luka ringan,"ungkap laporan tersebut.

Xinhua menambahkan, hingga kini upaya penyelidikan masih terus dilakukan.

Kecelakaan-kecelakaan kerja fatal kerap terjadi di China di mana aturan-aturan keselamatan tidak diterapkan dengan baik atau diabaikan.

Pada Mei tahun lalu, sembilan orang tewas dalam ledakan di sebuah pabrik yang memproduksi hidrogen peroksida di Liaocheng, sebuah kota di Provinsi Shandong di timur China.

Pada November 2022, lebih dari 20 orang tewas di sebuah pabrik di Provinsi Henan, di China tengah. Pihak berwenang menyalahkan para pekerja di pabrik tersebut karena melakukan pekerjaan pengelasan secara ilegal.



Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya