Berita

Acara bertajuk Temu Wakil Muda 02 Prabowo-Gibran di Bento Coffee Jalan Agung Timur Mojosongo, Jebres, Solo, Jawa Tengah/Ist

Politik

Temu Wakil Muda 2, TKD Jateng Sadarkan Anak Muda Bukan Ojek Politik

SENIN, 22 JANUARI 2024 | 14:55 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Tengah galang suara pendukung minelian dan Gen Z di Solo Raya, dalam acara bertajuk Temu Wakil Muda 02 Prabowo-Gibran di Bento Coffee Jalan Agung Timur Mojosongo, Jebres, Solo.

Hadir dalam acara itu Bendahara TKD Prabowo-Gibran Jateng, Bambang Widjanarko bersama Koordinator Teritori Fanta Jateng, Moh. Khanif Nasukha; Digital Marketing Expert, Risna Galih Saputra, dan Ketua GAZ 08 Jateng, Berty Diah Rahmana.

"Kegiatan ini adalah salah satu agenda TKD Prabowo-Gibran Jateng. Karena kami sadar teman-teman muda ini adalah potensi, pemilik zaman, sekaligus pewaris bangsa Indonesia," tutur Bambang Widjanarko dalam keterangan tertulis, Senin (22/1).

Dia berharap melalui kegiatan sore itu semakin menyadarkan anak muda Soloraya tentang pentingnya berpartisipasi aktif dalam gelaran Pemilu 2024.

Menurut Bambang, generasi muda harus disadarkan bahwa mereka bukan objek politik, melainkan pelaku atau subjek dalam setiap pertarungan politik.

"Kami sadar teman-teman muda ini punya potensi luar biasa. Teman-teman muda punya karakter, jati diri, yang harus diwadahi pemerintahan yang akan datang," tuturnya.

Bambang juga menyampaikan komitmen paslon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam menyediakan instrumen untuk mengakomodasi harapan anak muda.

"Pemerintahan yang akan datang, utamanya Prabowo-Gibran, menyediakan instrumen untuk mengakomodasi cita-cita kaum muda. Sehingga kaum muda berperan di negara ini," tandasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya