Berita

Pasangan capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar/Net

Politik

Usai Debat, Cak Imin Bakal Dislepet Warga Sukabumi

SENIN, 22 JANUARI 2024 | 09:18 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pasangan capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin semakin intens berkeliling ke berbagai daerah di masa kampanye akbar Pilpres 2024.

Pada Senin (22/1), Anies akan berkampanye di Stadion Mini Cikarang Utara, Bekasi. Lalu melanjutkan sowan ke Pondok Pesantren Al Ashriyyah Nurul Iman, Parung dan menyapa pendukungnya di GOR Parung, Bogor.

Sementara untuk Muhaimin Iskandar, meskipun tadi malam baru mengikuti debat yang diselenggarakan KPU, namun pagi ini langsung melakukan konsolidasi dengan Pimpinan Majelis Taklim se-Depok di Kelurahan Cipayung, Kota Depok.

Setelahnya, jagoan Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu akan langsung menyapa warga Sukabumi di Lapangan Pajajaran, Sukabumi. Dilanjutkan dengan sowan ke ulama di pondok pesantren Raudlatul Banat, Gunung Puyuh, Kota Sukabumi.

Cawapres yang diusung Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), itu akan mengakhiri kegiatannya di Sukabumi dengan menghadiri Slepet Imin di Gedung Widaria Kencana.

Masa kampanye akan berakhir pada 10 Februari 2024. Setelahnya, tahapan pemilu akan memasuki masa tenang selama tiga hari yakni 11-13 Februari 2024.

Lalu, pada 14 Februari 2024 akan digelar pemungutan suara serentak di seluruh Indonesia. Tak hanya untuk memilih presiden dan wakil presiden, tetapi juga anggota DPD, DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya