Berita

Komandan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Fanta (pemilh muda) Arief Rosyid Hasan saat Roadshow Pemilihmuda.id edisi Jelajah Sumatera di Haco Coffee, Lambhuk, Banda Aceh pada Rabu kemarin (18/1)/Istimewa

Politik

TKN Fanta Serukan Kawula Muda Pilih Prabowo-Gibran di Aceh

KAMIS, 18 JANUARI 2024 | 19:53 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Roadshow Pemilihmuda.id edisi Jelajah Sumatera singgah di Haco Coffee, Lambhuk, Banda Aceh pada Rabu malam kemarin (17/1).

Komandan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Fanta (pemilih muda) Arief Rosyid Hasan yang bertemu langsung dan menyerap aspirasi orang muda tanah rencong dalam diskusi Gerbong Pemuda Indonesia Maju.

Arief mengatakan pemuda merupakan energi yang terus bertambah kekuatannya di setiap negara.


Seperti apa generasi muda yang memimpin, itulah yang menentukan Indonesia bisa jadi negara maju atau tidak.

"Orang muda bukan hanya masa depan bangsa, tapi juga masa kini. Jadi jangan terus bicara pemimpin masa depan, teman-teman semua ini harus jadi pemimpin masa kini juga," kata Arief dalam keterangan tertulis, Kamis (18/1).

"Alhamdulillah, Pak Prabowo menempatkan orang muda bukan hanya sebagai timses atau relawannya, tetapi secara konkret memberikan ruang seluasnya bagi orang muda untuk menjadi pemimpin dan mendorong kolaborasi antar generasi," tambahnya.

Lebih lanjut, Arief juga menyoroti politik identitas yang saat ini diklaimnya marak digaungkan, termasuk di Aceh.

“Kalau hari ini ada yang jual "tiket surga" sebagai narasi kampanye tertentu, mohon maaf, orang muda jangan terlena. Tiket surga bisa diraih oleh siapa yang membawa manfaat luas bagi kemaslahatan," jelas Arief.

Senada dengan Arief, Wakil Tim Kampanye Daerah Aceh Syafaruddin mengafirmasi pandangan Arief.

"Pemilu 2024 cukup berat karena isu agama yang dibawa di Aceh. Tetapi, anak muda di Aceh akan bersatu untuk mempertahankan kemenangan Prabowo-Gibran di Aceh dari Pilpres sebelumnya. Insya Allah, sekali putaran," ungkapnya.

Turut hadir dalam diskusi, Ketua Ikatan Santri Aceh Tengku Miswar Ibrahim Njong, Koordinator Pemilih Muda TKD Aceh Suadi Sulaiman, Wakil Sekretaris TKN Fadri Onggara, Wakil Ketua DPRA Syafaruddin, Tokoh Pemuda Lhokseumawe Nasrullah, para kader lintas partai dan organisasi sayap partai Koalisi Indonesia Maju, dan berbagai simpul relawan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya