Berita

Istri Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh di Manado, Selasa (16/1)/RMOL

Politik

Kunjungi Manado, Atikoh Ganjar: Ini Kota Terindah di Indonesia

SELASA, 16 JANUARI 2024 | 16:48 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Antusiasme warga Manado, Sulawesi Utara (Sulut) begitu terlihat saat menyambut kedatangan istri Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh, Selasa (16/1).

Atikoh mendatangi Kawasan Wisata Kuliner Jalan Roda atau yang dikenal warga sekitar dengan Jarod, yang letaknya berada di jantung Kota Manado. Kegiatan ini dalam rangka lanjutan safari politiknya yang kelima sejak Desember tahun lalu.

Saat turun dari mobilnya, Atikoh langsung disesaki oleh para pendukung Ganjar-Mahfud MD. Warga sekitar pun ikut merapat.

Atikoh lalu berjalan menuju sebuah warung kopi yang di mana di depannya sudah tersimpan kursi dan meja sebagai tempat berdiskusi dengan warga.

Atikoh juga diteriaki warga sebagai calon Ibu Negara. Dalam kunjungan Safari Politiknya ini, ia didampingi istri Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Rita Tamuntuan. Ada juga istri Wali Kota Manado Andrei Angouw, Irene G. Pinontoan dan Walikota Tomohon Caroll Senduk, Jeand’arc Senduk-Karundeng.

Dalam kesempatan itu, Atikoh membuka diskusi dengan membawakan pantun. Mantan wartawati ini juga menyampaikan kesannya mengenai warga Manado.

"Manado ini kota terindah di Indonesia. Makanan enak, orangnya cantik-cantik, ramah," kata Atikoh.

Atikoh juga menyampaikan lokasi Jarod ini sudah dikenal banyak orang, bukan hanya di Manado. Menurut dia, banyak aktivitas ekonomi di Kota Manado, umumnya di Sulut, terjadi di Jarod ini.

"Banyak aktivitas ekonomi, mulai dari warung kopi, kafe, ini potensi luar biasa," tambahnya.

Ibunda Zinedine Alam ini juga menyampaikan sudah lama ingin mengunjungi Sulut. Selama masa kampanye ini, Atikoh mengatakan dirinya baru melakukan Safari Politik di Jawa, Lampung, dan Palembang.

"Saya bersyukur bisa bertemu dengan warga Sulawesi Utara, sebenarnya sudah lama ingin ke sini, saya berdiskusi dengan Mbak Rita ke Sulut," demikian Atikoh.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya