Berita

Youth Camp Tim Pemenangan Muda (TPM) Ganjar-Mahfud di MNC Lido Theme Park, Cigombong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat/Ist

Politik

Di Youth Camp TPM, Arsjad Rasjid dan Alam Ganjar Bicara Kriteria Pemimpin

SELASA, 16 JANUARI 2024 | 13:38 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Generasi muda harus menyambut bonus demografi secara optimis. Untuk memanfaatkan momentum tersebut, diperlukan pemimpin yang memiliki kapabilitas dan kualitas yang sesuai.

Begitu dikatakan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Arsjad Rasjid saat hadir di Youth Camp Tim Pemenangan Muda (TPM) Ganjar-Mahfud di MNC Lido Theme Park, Cigombong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Arsjad Rasjid hadir bersama putra calon presiden Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam Ganjar

"Kepemimpinan yang tepat itu ada pada sosok Ganjar Pranowo. Ganjar adalah representasi dari pemimpin yang energik dan mau turun untuk kepentingan rakyat," ujar Arsjad dalam keterangan tertulis, Selasa (16/1).

Arsjad mengatakan, figur muda Alam Ganjar adalah salah satu contoh kecil bagaimana Ganjar sukses menjadi pemimpin dalam keluarga terutama dalam mendidik anaknya selama ini.

Arsjad yakin, apabila nantinya Ganjar-Mahfud terpilih, merupakan sosok pemimpin yang mewakili berbagai kalangan, terutama dalam menampung keresahan anak muda Indonesia.

Sementara itu, berbicara soal kepemimpinan, Alam sependapat dengan Arsjad bahwa kriteria pemimpin yang dibutuhkan saat ini adalah pemimpin yang mau mengayomi dan merangkul rakyat.

Menurutnya, dua hal itu adalah kunci dari kriteria calon pemimpin yang mencerminkan asas demokrasi.

"Kita perlu pemimpin yang bisa mengakomodir suara rakyat, karena pemimpin yang tulus itu ada pemimpin yang senantiasa mau mendengar aspirasi," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya