Berita

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Airlangga Hartarto/Net

Politik

Airlangga Hartarto Paparkan Peran Diplomasi Indonesia

SELASA, 16 JANUARI 2024 | 13:28 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Peran Indonesia di kancah perpolitikan luar negeri cukup mumpuni. Indonesia secara aktif melakukan diplomasi pada negara mitra.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan, Indonesia aktif memimpin diplomasi, seperti KTT G20 yang sukses digelar di Bali.

"G20 Indonesia salah satu yang berhasil serta diakui mengeluarkan deklarasi yang diterima semua pihak, itu tidak lain dan tidak bukan karena diplomasi daripada Indonesia," kata Airlangga Hartarto di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu (16/1).


Airlangga Hartarto yang juga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI menyampaikan hal tersebut dalam perayaan Natal Nasional Partai Golkar 2023 dan Tahun Baru 2024 di Labuan Bajo.

Airlangga Hartarto juga menjelaskan keberhasilan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Indonesia juga tidak terlepas dari penyelenggaraan pertemuan Sherpa G20.

"Keberhasilan itu tidak lepas dari Sherpa-nya, Sherpa G20 adalah kantor Menko, saya ngomong kantornya bukan sayanya. Nah itu terjemahan masing-masing. Kemudian kita juga dalam ASEAN," katanya.

Airlangga Hartarto menjelaskan saat ini dunia masih dilanda ketidakpastian geopolitik akibat perang antara Ukraina-Rusia dan perang Hamas-Israel yang berkembang ke Lebanon, lalu Amerika Serikat-Inggris mulai menyerang di laut di dekat Yaman terkait dengan gangguan-gangguan terhadap logistik.

Namun demikian, lanjut dia Indonesia saat ini dalam situasi aman dan damai, bahkan Indonesia berhasil menyelenggarakan KTT G20 di dalam situasi ketidakpastian.
 
Oleh karena itu dia meminta dukungan kader Partai Golkar dan masyarakat Provinsi NTT untuk mendukung program pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo, terlebih pembangunan di Labuan Bajo yang begitu diperhatikan pemerintah hingga penyelenggaraan KTT ASEAN.
 
Menurutnya, Partai Golkar adalah partai yang terdepan yang secara konsisten mengawal Joko Widodo dalam pemilihan presiden periode pertama dan kedua.
 
"Sampai hari ini, saat kita jelas arah beliau ke mana maka disitulah Partai Golkar berada," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya