Berita

Capres Ganjar Pranowo bersama pendukungnya di Indragiri Hall Owabong Purbalingga, Senin (15/1)/RMOLJateng

Politik

Ganjar: Keringat dan Lelah Kita Harus Lebih Banyak untuk Capai Kemenangan

SELASA, 16 JANUARI 2024 | 03:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Keringat harus lebih banyak. Lelah harus lebih banyak. Namun, jangan ada keluhan.

Begitu amanah yang disampaikan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, saat menyemangati pendukungnya di Indragiri Hall Owabong, Purbalingga, Jawa Tengah, Senin (15/1).

“Seperti kata Mas Adian Napitupulu, kita harus berjuang. Keringat kita harus lebih banyak, lelah kita harus lebih banyak, keluhan kita mesti tidak ada,” ucap Ganjar, dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Senin (15/1).

Terlebih, Ganjar blak-blakan menargetkan kemenangan di Jateng dan di Kabupaten Purbalingga.

"Makanya kita perlu menggerakkan partai dan juga relawan untuk meraih kemenangan tersebut,” tegas Ganjar.

Mengenai pelaksanaan kampanye terbuka Ganjar akan melaksanakannya. Sayang, saat ditanya soal lokasi, ia masih merahasiakannya. Ganjar hanya memastikan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri kemungkinan akan turun langsung melaksanakan kampanye terbuka.

“Tim kampanye nasional sudah mengatur jadwal kampanye. Semua petinggi partai akan turun langsung untuk melaksanakan kampanye terbuka,” ungkapnya.

Usai pertemuan dengan perwakilan kelompok masyarakat, Ganjar juga sempat melaksanakan pertemuan tertutup dengan pimpinan partai koalisi dan tim kampanye Kabupaten Purbalingga. Setelah itu dia melakukan pertemuan dengan generasi Z dan influencer di salah satu café di Kabupaten Purbalingga.

Selanjutnya, capres yang diusung koalisi PDIP, PPP, Partai Perindo, dan Hanura tersebut mengunjungi pabrik WIG PT Bintang Mas Triyasa untuk menemui pekerja pabrik tersebut.

Dalam pertemuan kali ini, Ganjar didampingi Ketua DPC PDIP Kabupaten Purbalingga HR Bambang Irawan, Ketua Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Kabupaten Purbalingga HM Ichwan, dan Bupati Purbalingga yang juga Jurukampanye (Jurkam) Nasional Ganjar-Mahfud Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi).

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya