Berita

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto bersama istri, Yanti Airlangga saat menghadiri konsolidasi partai di Bali, Sabtu (13/1)/Ist

Politik

Airlangga: 2024 hanya Ada Dua Angka Kemenangan, 2 dan 4!

SABTU, 13 JANUARI 2024 | 17:07 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Seluruh kader partai dan simpatisan diinstruksikan untuk memenangkan Partai Golkar dan pasangan Prabowo-Gibran di Pemilu 2024.

Instruksi tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto saat konsolidasi partai di Kabupaten Badung, Bali, Sabtu (13/1).

Dikatakan Airlangga, harus ada perubahan konstelasi politik di Bali usai 14 Februari 2024.

"Artinya Partai Golkar menjadi nomor satu. Saat Partai Golkar menang, maka kepala daerah bisa dari Partai Golkar," tegas Airlangga.

Lebih tegas lagi, Airlangga menekankan hanya ada dua angka yang harus diingat seluruh kader dan simpatisan, yakni angka 2 dan 4. Dua sebagai nomor urut Capres-Cawapres Prabowo-Gibran, dan 4 adalah nomor urut Partai Golkar di Pemilu 2024.

"Tugas kita menangkan Prabowo-Gibran dan menangkan Partai Golkar. Kalau kita tidak menang saja DPR RI (di Bali) itu ada 2 kursi. Maka kalau menang, wajib 3 kursi DPR RI," tegas Airlangga yang juga menjabat Ketua Dewan Pengarah TKN Prabowo-Gibran.

Pada Pemilu 2024 ini, harus ada semangat perubahan yang ditekankan kader dan simpatisan.

"Perubahan dari posisi Partai Golkar menjadi nomor 1, dan Prabowo-Gibran menang sekali putaran. Artinya Prabowo-Gibran harus menang di atas 50 persen dan Golkar di atas 20 persen," tutup Airlangga.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya