Berita

Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga, di acara Dialog Bersama Perkumpulan Pengusaha Kalianak (PPK) di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (11/1)/Istimewa

Bisnis

Wamendag: Pemerintah Selalu Pastikan Keberadaan Prasarana, Sarana, dan Utilitas Perdagangan

JUMAT, 12 JANUARI 2024 | 23:11 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pemerintah terus memastikan keberadaan prasarana, sarana, dan utilitas perdagangan. Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir.

Hal ini disampaikan Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga, saat menghadiri undangan Dialog Bersama Perkumpulan Pengusaha Kalianak (PPK) di Surabaya, Jawa Timur, Kamis (11/1). Dalam kesempatan ini, Wamendag Jerry didampingi Direktur Bina Usaha Perdagangan Kementerian Perdagangan, Septo Soepriyatno.

"Pemerintah selalu memastikan keberadaan sarana, prasarana, dan utilitas perdagangan yang baik bagi seluruh pihak terkait. Baik bagi pelaku usaha, maupun masyarakat sebagai konsumen akhir. Dengan begitu, diharapkan kegiatan ekonomi akan terus berjalan tanpa hambatan yang berarti," terang Wamendag Jerry melalui keterangannya, Jumat (12/1).

Wamendag melanjutkan, salah satu penunjang kegiatan usaha yang vital adalah ketersediaan akses jalan yang layak untuk dilalui.

"Dengan akses jalan yang baik, maka kegiatan produksi dan alur distribusi dapat berjalan tepat waktu dan sesuai target," jelasnya.

Terkait hal tersebut, Jerry berharap, Pemerintah Kota Surabaya sebagai perwakilan negara mampu menyediakan prasarana jaringan jalan yang layak bagi terselenggaranya aktivitas industri dan perdagangan di wilayahnya.

"Semoga, ke depan, seluruh wilayah di Indonesia akan segera memiliki akses jalan yang layak. Sehingga, roda perekonomian nasional terus meningkat dan memberi dampak positif yang signifikan bagi masyarakat," pungkas Wamendag Jerry.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Penyelundupan Ganja 159 Kg di Pelabuhan Bakauheni Digagalkan Polda Lampung

Jumat, 08 November 2024 | 01:53

Dorong Pengembangan Energi Panas Bumi, Pemerintah Bakal Suntik Dana ke PT Geo Dipa Energi

Jumat, 08 November 2024 | 01:36

Persib Menang Dramatis di Kandang Lion City, Hodak Akui Dinaungi Keberuntungan

Jumat, 08 November 2024 | 01:20

Dasar Hukum Penetapan Tersangka Tom Lembong Harus Dibuktikan

Jumat, 08 November 2024 | 00:59

Kemenkeu Siapkan Daftar Aset Sitaan BLBI untuk Dukung Program 3 Juta Rumah Prabowo

Jumat, 08 November 2024 | 00:45

Tiba di Surabaya, Kapal Selam Rusia Disambut Hangat Prajurit TNI AL

Jumat, 08 November 2024 | 00:25

Bahlil Umumkan Kepengurusan Lengkap Partai Golkar 2025-2029

Kamis, 07 November 2024 | 23:59

KPK: Korupsi di LPEI Rugikan Negara Rp1 Triliun

Kamis, 07 November 2024 | 23:22

Relawan Bobby Lovers Dituding Pelaku Pelemparan Wajah Edy Rahmayadi

Kamis, 07 November 2024 | 22:50

TNI AD-JHL Foundation Dukung Swasembada Pangan Prabowo

Kamis, 07 November 2024 | 22:46

Selengkapnya