Berita

Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Dedy Irawan/Net

Politik

Isu Pemakzulan Muncul Lagi, Pemuda Muhammadiyah: Patut Diduga Ditunggangi Asing

KAMIS, 11 JANUARI 2024 | 10:45 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Isu pemakzulan Presiden Joko Widodo kembali mengemuka, usai pertemuan Menko Polhukam Mahfud MD bersama 22 tokoh dari Tim Petisi 100.

Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Dedy Irawan menyampaikan bahwa patut diduga isu itu sengaja digulirkan sebagai bagian orkestrasi yang ditunggangi asing.

"Tujuannya bisa jadi untuk mendelegitimasi hasil pemilu yang dalam waktu dekat akan segera digelar," ujar Dedi Irawan kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (11/1).


Dugaan Dedi, kelompok pro pemakzulan sengaja menemui Mahfud MD agar isu itu cepat ramai. Pasalnya, soal pemakzulan merupakan ranah legislatif, bukan Menko Polhukam.

"Pertemuan Menko Polhukam dengan sejumlah orang tersebut patut diduga sebagai bagian dari upaya amplifikasi isu, agar menggaung. Pak Mahfud dan banyak orang tahu bahwa Menko Polhukam bukan kamar dari isu ini," tuturnya.

Dia menekankan, isu pemakzulan di banyak negara selalu tidak lepas dari tunggangan asing. Untuk itu, Indonesia khususnya Pemuda Muhammadiyah, harus waspada menyikapi isu itu.

"Pemuda Muhammadiyah mengimbau seluruh anak bangsa waspada. Pengalaman di masa lampau cukup jadi pelajaran agar tidak masuk pada penjajahan yang sama," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya