Berita

Jurubicara Bidang Pencegahan KPK, Ipi Maryati/RMOL

Politik

Rapat Kortek bersama Perwakilan 3 Capres-Cawapres, KPK: Perkuat Komitmen Antikorupsi Paslon

RABU, 10 JANUARI 2024 | 17:50 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Perwakilan 3 pasangan capres-cawapres telah mengikuti rapat koordinasi teknis persiapan kegiatan Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Negara atau Paku Integritas bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Jurubicara Bidang Pencegahan KPK, Ipi Maryati mengatakan, rapat koordinasi teknis Paku Integritas telah dilaksanakan sejak siang hingga sore ini di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Jalan HR Rasuna Said Kav C1, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (10/1).

"Rapat koordinasi teknis telah dilaksanakan hari ini dan dihadiri oleh perwakilan dari ketiga paslon," kata Ipi kepada wartawan, Rabu sore (10/1).

Dalam rapat tersebut kata Ipi, dijelaskan konsep kegiatan dan teknis penyelenggaraan acara Paku Integritas. Selain itu, juga ada pembahasan beberapa substansi terkait materi yang diharapkan nantinya dapat dielaborasi oleh masing-masing paslon sebagai wujud komitmen dalam upaya pemberantasan korupsi.

Ipi menjelaskan, Paku Integritas merupakan kegiatan pencegahan melalui pendekatan pendidikan antikorupsi. Kegiatan penguatan integritas dan antikorupsi kepada paslon capres dan cawapres 2024 dimaksudkan sebagai pembekalan kepada paslon untuk selalu memberikan keteladanan dalam menjalankan peran dan tugasnya ke depan.

"Selain itu juga untuk memperkuat komitmen antikorupsi para paslon. Harapannya, ke depan dapat mendorong kebijakan-kebijakan yang mendukung pemberantasan korupsi sesuai ratifikasi UNCAC dan Jakarta Statement on Principle for Anticorruption Agencies," pungkas Ipi.

Sebelumnya usai mengikuti rapat koordinasi teknis bersama KPK, perwakilan Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Hotasi Nababan mengatakan, acara Paku Integritas yang akan diselenggarakan pada Rabu pekan depan (17/1) akan dihadiri oleh ketiga pasangan capres-cawapres.

"Jadi setiap capres-cawapres akan menyampaikan komitmen pemberantasan korupsi. Acaranya Minggu depan tanggal 17 Januari," kata Hotasi kepada wartawan di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK.

Hotasi memastikan, capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar-Mahfud, akan menghadiri acara yang diselenggarakan KPK tersebut.

"Masing-masing akan menyampaikan komitmen terhadap pemberantasan korupsi. Tentu Pak Ganjar akan menyampaikan ini. Pak Ganjar-Mahfud itu kan program paling utama kan, pemberantasan korupsi," pungkasnya.

Sementara itu, perwakilan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, maupun capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, enggan memberikan komentar kepada wartawan.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Didukung UEA

Kamis, 07 November 2024 | 05:56

Comeback Dramatis, Atletico Bikin PSG Menangis

Kamis, 07 November 2024 | 05:40

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat kepada Donald Trump

Kamis, 07 November 2024 | 05:23

Sempat Buron, Oknum Kiai Cabul di Bangkalan Ditangkap di Probolinggo

Kamis, 07 November 2024 | 05:06

Usai Minta Restu Jokowi, Herman Deru Dapat Dukungan Penuh Kaesang Pangarep

Kamis, 07 November 2024 | 04:46

Dukung Kebijakan Kendaraan Dinas Produksi Lokal, Pemprov Lampung Siapkan Anggaran

Kamis, 07 November 2024 | 04:34

Jelang SEA Games 2025, 20 Pebasket Putri Benahi Fisik di Surabaya

Kamis, 07 November 2024 | 04:17

Hore! Gaji Guru Akan Naik

Kamis, 07 November 2024 | 03:55

Sekjen PDIP: Sawung Jabo Seorang Maestro!

Kamis, 07 November 2024 | 03:35

Selengkapnya