Berita

Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka di acara "Gibran Mendengar' yang dilaksanakan di pinggir Pantai Discovery Mall, Denpasar, Selasa (9/1)/Ist

Politik

Di Depan Gibran, Artis Sheila Marcia Keluhkan Pekerja WNA Ilegal di Bali

RABU, 10 JANUARI 2024 | 10:14 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka mendengarkan masukan dari sejumlah penggiat ekonomi masyarakat melalui acara 'Gibran Mendengar' di pinggir Pantai Discovery Mall, Denpasar, Selasa (9/1).

Beberapa peserta diskusi mengeluhkan banyaknya pekerja asing yang bekerja tanpa izin di sektor hiburan di Bali.

Salah satu kegelisahan diungkapkan oleh Sheila Marcia, bekas aktris dan model yang kini melakoni pekerjaan sebagai disc jockey di Bali.

Sheila mengaku paham bila sektor pariwisata menjadi daya tarik utama Bali. Namun Sheila menyayangkan jika bidang tersebut justru diisi oleh pekerja asing yang tidak mengantongi izin.

"Di Bali ini saya tahu kalau tourism itu memang nomor 1 ya, banyak bisnis juga berjalan karena tourism. Tapi di sini, saya sama suami sebagai disc jockey yang base di Bali itu banyak merasakan pekerja-pekerja yang malah banyak diutamakan itu WNA," kata Sheila.

Keluhan serupa juga disampaikan oleh Widi, pemilik sekolah berselancar (surfing) di Bali Utara yang harus bersaing dengan WNA.

"Sejak Corona, saya merasa seperti kita itu tidak berkompetisi dengan warga sendiri, tapi kita juga sekarang berkompetisi dengan warga negara asing," kata Widi.

Widi menyayangkan apabila para WNA melakukan pekerjaan tersebut secara ilegal.

"Jadi banyak sekali, WNA yang memakai visa mereka itu membuka usaha," tambah dia.

Gibran menyimak masukan dan keluhan yang disampaikan oleh peserta diskusi. Dia mengaku akan mengkaji semua hal yang disampaikan.

“Saya sampaikan terima kasih, kami akan mengkaji  masukan bapak ibu semua.” kata Gibran.



Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya