Berita

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Provinsi DKI Jakarta, Arifin (kiri) di Ruang Serbaguna Blok C, Kantor Walikota Jakarta Timur, Selasa (9/1)/Ist

Nusantara

Satpol PP Bersiap Bersihkan Atribut Kampanye saat Masa Tenang

SELASA, 09 JANUARI 2024 | 16:32 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Provinsi DKI Jakarta, Arifin menegaskan, anggota Satpol PP saat penyelenggaraan Pemilu serentak 2024 bersikap netral tidak mendukung pasangan calon presiden atau calon legislatif kontestan Pemilu serentak 2024, serta tidak mengajak atau menggiring pihak lain untuk mendukung salah satu pasangan calon presiden maupun calon legislatif tertentu.

Meski begitu, menurut Arifin, para anggota Satpol PP tetap menggunakan hak pilihnya ketika pencoblosan.

Selain itu, nantinya anggota Satpol PP DKI Jakarta akan bertugas mengembalikan wajah Jakarta yang lebih tertib dan indah terkait dengan Alat Peraga Kampanye (APK), pada saat masa tenang Pemilu Serentak 2024.

Pembersihan akan dilakukan pada APK yang terpampang di setiap fasilitas umum di setiap sudut Jakarta dengan berkoordinasi bersama Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan anggota partai politik.

Masa kampanye akan berakhir 10 Februari 2024. Setelahnya, tahapan pemilu akan memasuki masa tenang selama tiga hari yakni 11-13 Februari 2024.

“Prinsip netral ini harus dipahami oleh seluruh unsur pimpinan untuk juga kemudian diteruskan kepada seluruh jajaran anggota yang dipimpinnya, untuk betul-betul dapat mengimplementasikan bagaimana prinsip netralitas itu harus betul-betul dijaga. Tidak mengajak pihak lain untuk menentukan pilihan-pilihan, jadi netralitas ini harus benar-benar bisa dijaga,” kata Arifin di Ruang Serbaguna Blok C, Kantor Walikota Jakarta Timur, Selasa (9/1).

Lebih lanjut ia menjelaskan, anggota Satpol PP DKI Jakarta akan membantu pendistribusian alat-alat logistik Pemilu 2024, juga pengamanan lokasi-lokasi penyimpanan logistik Pemilu 2024. Mereka juga akan memantau dan mengamankan saat pencoblosan.  

Ia berharap keikutsertaan anggota Satpol PP dalam mengamankan suasana Pemilu 2024 dapat berjalan dengan baik.

“Mudah-mudahan apa yang kita rencanakan dalam rangka ikut serta menyukseskan penyelenggaraan dan pengamanan Pemilu 2024 berlangsung dengan lancar, aman, dan damai,” pungkas Arifin.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya